DEVYANI DIAH WULANSARI, NIM011514153002 (2017) PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK BIJI PEPAYA (Carica papaya Linn.) TERHADAP EKSPRESI GLUCOSE TRANSPORTER 4 (GLUT 4) PADA JARINGAN OTOT RANGKA TIKUS HIPERGLIKEMIA. Thesis thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (abstrak)
abstrak.pdf Download (553kB) | Preview |
|
Text (full text)
011514153002 Devyani diah wulansari tesis plus header reduced.pdf Restricted to Registered users only until 3 October 2020. Download (2MB) |
Abstract
Latar Belakang : Survey etnobotani menunjukkan bahwa biji pepaya secara luas digunakan sebagai herbal untuk manajemen beberapa penyakit seperti tidak nyaman pada perut, nyeri, malaria, diabetes, obesitas, dan infeksi. Penelitian ini dilakukan untuk menganalisis pengaruh pemberian ekstrak biji pepaya terhadap ekspresi GLUT4 pada jaringan otot rangka tikus hiperglikemia. Metodologi : Penelitian ini menggunakan 24 ekor hewan coba, dibagi dalam 4 kelompok yaitu kelompok kontrol negatif, kelompok perlakuan yang diberi ekstrak biji pepaya 100 mg/kgBB, 200 mg/kgBB dan 300 mg/kgBB, diadaptasikan selama 14 hari kemudian diinduksi dengan larutan fruktosa 20% per oral dengan dosis 1,86 gram/kgBB selama 56 hari. Kelompok perlakuan diberikan ekstrak biji pepaya sesuai dengan dosis tiap kelompok selama 14 hari. Pemeriksaan kadar GDP menggunakan spektrofotometer. Pengambilan jaringan otot rangka dilakukan pada bagian gastroknemius. Ekspresi GLUT4 diukur melalui metode semikuantitatif Immunoreactive score (IRS), dengan pewarnaan imunohistokimia menggunakan antibodi poliklonal GLUT4. Hasil : Hasil uji komparasi menunjukkan bahwa terdapat perbedaan bermakna antar kelompok (p<0,05) pada variabel GDP akhir dan ekspresi GLUT4. Hasil uji korelasi pearson menunjukkan bahwa nilai p = 0,001, artinya terdapat hubungan yang bermakna antara ekspresi GLUT4 dengan kadar GDP akhir. Hasil analisis uji regresi linier sederhana menunjukkan bahwa nilai p = 0,000 (<0,05), artinya pemberian dosis ekstrak biji pepaya memiliki pengaruh yang bermakna terhadap ekspresi GLUT4.
Item Type: | Thesis (Thesis) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK TKD 20/17 Wul p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Ekstrak biji pepaya, GLUT4, fruktosa, kadar glukosa darah, sel otot rangka | ||||||
Subjects: | R Medicine | ||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 02 Oct 2017 19:23 | ||||||
Last Modified: | 02 Oct 2017 19:23 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62258 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |