AUCKY ADITYA BENTORO, 040419149 (2010) PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN-PERUSAHAAN PROPERTI DAN REAL ESTAT YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2004-2008. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2012-bentoroauc-19526-a.267-11-p.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Di era globalisasi, perusahaan-perusahaan meningkatkan daya saingnya dengan menerapkan berbagai macam strategi agar dapat kompetitif dalam persaingan. Hal inilah menyebabkan para pelaku bisnis melakukan perubahan pandangan dalam mengolah sumberdayanya untuk mencapai sasaran yang diharapkan. Perusahaan mulai memperhatikan sumberdaya yang bersifat pengetahuan, bukan hanya modal fisik dan berwujud. Sumberdaya tak berwujud inilah yang disebut Intellectual Capital. Intellectual capital merupakan bentuk modal yang tak berwujud yang dapat meningkatkan kinerja perusahaan. Intellectual capital terdiri dari modal manusia, modal struktural dan modal relasional. Penelitian ini adalah untuk mengukur seberapa besar pengaruh intellectual capital dan variabel-variabelnya terhadap kinerja perusahaan teutama profitabilitas atau kinerja keuangan perusahaan. Metode pengukuran intellectual capital menggunakan Value Added Intellectual Coefficient (VAIC) yang terdiri dari Human Capital Efficiency (HCE), Structural Capital Efficiency (SCE), dan Capital Employed Efficiency (CEE) sebagai variabel independent untuk mengukur Return On Equity (ROE)sebagai variabel dependen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan sample sebanyak 20 perusahaan properti dan real estat yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2004-2008. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk menguji hubungan HCE, SCE, dan CEE secara parsial dan simultan terhadap ROE perusahaan properti dan real estat. Hasil analisis menunjukkan bahwa HCE, SCE, dan CEE tidak berpengaruh signifikan terhadap ROE. Dengan memaksimalkan nilai HCE, SCE, dan CEE secara bersama-sama, Intellectual capital dengan metode VAIC ternyata masih kurang memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja keuangan perusahaan properti dan real estat di Indonesia.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK A 267 11 Ben p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | PERSONEL MANAJEMEN ; BUSINESS MANAGEMENT | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5549-5549.5 Personnel management. Employment H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges |
||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | ||||||
Date Deposited: | 12 Mar 2012 12:00 | ||||||
Last Modified: | 29 Sep 2016 00:20 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/6239 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |