PENGARUH WAKTU PERENDAMAN SERBUK CANGKANG KERANG DARAH (Anadara sp.) DENGAN ASAM KLORIDA TERHADAP KARAKTERISTIK NANO KALSIUM

SEPTYN DWI HERLINA, 141311133123 (2017) PENGARUH WAKTU PERENDAMAN SERBUK CANGKANG KERANG DARAH (Anadara sp.) DENGAN ASAM KLORIDA TERHADAP KARAKTERISTIK NANO KALSIUM. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
KKC KK PK BP 129-17 Her p-Abstrak.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
KKC KK PK BP 129-17 Her p.pdf
Restricted to Registered users only until 9 October 2020.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Nanoteknologi merupakan penerapan ilmu pengetahuan dan rekayasa pada skala atom. Nanoteknologi melibatkan konstruksi struktur kecil dan perangkat dengan memanipulasi masing-masing molekul dan atom yang memiliki sifat unik dan kuat. Struktur ini dapat digunakan dalam bidang kedokteran dan bioteknologi, energi dan lingkungan, dan telekomunikasi (Einsiedel, 2005). Nano kalsium mempunyai ukuran yang sangat kecil yaitu 10-9 m. Salah satu proses pembuatan nano kalsium dari cangkang kerang darah adalah proses ekstraksi. Proses ekstraksi dilakukan dengan cara merendam serbuk cangkang kerang dalam larutan HCl. Proses perendaman memudahkan reaksi pelepasan kalsium. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama waktu perendaman serbuk cangkang kerang darah (Anadara sp.) dengan asam klorida terhadap karakteristik nano kalsium, yang meliputi analisa ukuran partikel, analisa kadar mineral, rendemen, dan analisa proksimat (kadar air dan abu). Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimental dan dianalisis menggunakan metode diskriptif dan statistik. Parameter utama pada penelitian ini adalah ukuran partikel dan kadar mineral nano kalsium. Parameter pendukung pada penelitian ini adalah rendemen dan analisa proksimat (kadar airdan abu)cangkang kerang dan nano kalsium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ukuran partikel terkecil terdapat pada nano kalsium dengan waktu perendaman 48 jam. Pengujian kadar mineral menunjukkan kadar mineral tertinggi, terutama Ca terdapat pada nano kalsium dengan waktu perendaman 48 jam. Kadar mineral terus meningkat hingga perendaman 48 jam dan menurun pada perendaman 72 jam. Rendemen nano kalsium tidak berbeda nyata antar perlakuan (P>0,05), hal ini menunjukkan bahwa waktu perendaman tidak mempengaruhi hasil rendemen produk nano kalsium. Hasil uji menunjukkan kadar air cangkang kerang darah lebih rendah dari produk nano kalsium dan kadar abu menunjukkan hasil yang sebaliknya

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PK BP 129-17 Her p
Uncontrolled Keywords: Soaking Time ; Cockle’s Shells (Anadara Sp.); Nano Calcium.
Subjects: Q Science > QD Chemistry > QD415-436 Biochemistry
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries > SH365-380.92 Shellfish fisheries. Shellfish culture
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan
Creators:
CreatorsNIM
SEPTYN DWI HERLINA, 141311133123UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorLaksmi Sulmartiwi, Dr., S.Pi., MP.UNSPECIFIED
Thesis advisorEndang Dewi Masithah, Dr., Ir.,MP.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 08 Oct 2017 22:23
Last Modified: 08 Oct 2017 22:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/62980
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item