PENGEMBANGAN MODEL PERAN BIDAN PADA TINDAKAN PREVENTION MOTHER TO CHILD TRANSMISSION (PMTCT) TERHADAP KEMANDIRIAN ASUHAN HIV/AIDS DI KOTA MAKASSAR

PESTA CORRY SIHOTANG, 101217087352 (2017) PENGEMBANGAN MODEL PERAN BIDAN PADA TINDAKAN PREVENTION MOTHER TO CHILD TRANSMISSION (PMTCT) TERHADAP KEMANDIRIAN ASUHAN HIV/AIDS DI KOTA MAKASSAR. Disertasi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (75kB) | Preview
[img] Text (full text)
FIX_DISERTASI PESTA CORRY SIHOTANG 101217087352.compressed.pdf
Restricted to Registered users only until 24 October 2020.

Download (2MB)

Abstract

Berdasarkan fenomena HIV dan AIDS meningkat setiap tahunnya sehingga perlu penerapan PMTCT yang mempengaruhi peran bidan di puskesmas kota Makasar. Permasalahan penelitian ini antara lain: apakah karakteristik organisasi berpengaruh terhadap peran bidan pada tindakan PMTCT; apakah karakteristik kerja berpengaruh terhadap peran bidan pada tindakan PMTCT; apakah karakteristik organisasi berpengaruh terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS; apakah karakteristik kerja berpengaruh terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS di Kota Makassar; dan apakah peran bidan pada tindakan PMTCT berpengaruh terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh karakteristik organisasi dan karakteristik kerja terhadap peran bidan pada tindakan PMTCT, menganalisis pengaruh karakteristik organisasi dan karakteristik kerja terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS, dan menganalisis pengaruh peran bidan pada tindakan PMTCT terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS. Metode menggunakan jenis penelitian kuantitatif analitik observasional dengan rancangan penelitian pendekatan inferensial. Penelitian dilaksanakan pada 35 Puskesmas di Kota Makassar. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bidan diambil secara purposive sampling. Untuk menentukan sampel menggunakan full sampling yaitu mengambil keseluruhan populasi dijadikan sebagai sampel sebanyak 180 responden bidan pada 35 Puskesmas di Kota Makassar. Analisis data menggunakan analisis SEM dengan bantuan program AMOS 20. Hasil penelitian menemukan bahwa karakteristik organisasi berpengaruh positif dan tidak signifikan dengan nilai P 0.393 atau p > 0.05 terhadap peran bidan pada tindakan PMTCT di Kota Makassar. Karakteristik kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap peran bidan pada tindakan PMTCT di Kota Makassar. Karakteristik organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS di Kota Makassar. Karakteristik kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS. Peran bidan pada tindakan PMTCT berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemandirian asuhan HIV DAN AIDS di Kota Makassar. Temuan penelitian ini menemukan sebuah model sebagai temuan ilmiah baru dari penelitian ini yaitu Model Corry’s – MC untuk diterapkan pada tindakan PMTCT dalam mewujudkan kemandirian ibu hamil hidup sehat bebas HIV DAN AIDS sesuai dengan penerapan karakteristik organisasi dan karakteristik kerja dari seorang bidan Puskesmas

Item Type: Thesis (Disertasi)
Additional Information: KKC KK Dis IK 11/17 Sih p
Uncontrolled Keywords: Karakteristik Organisasi, Karakteristik Kerja, Peran Bidan dan Kemandirian Asuhan HIV dan AIDS
Subjects: K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3566-3578 Public health
Divisions: 09. Sekolah Pasca Sarjana > Ilmu Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
PESTA CORRY SIHOTANG, 101217087352UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorNasronuddin, Prof. Dr. . Dr., Sp.PD,K-PTI, FINASIMUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 23 Oct 2017 18:46
Last Modified: 23 Oct 2017 18:46
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/64531
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item