TAKIARA AYUNIR DARA DAYU, 121311133038 (2017) STRUKTUR DAN MAKNA PIKNIK PADA NOVEL PIKNIK KARYA NURUL HANAFI. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
FS.BI.86.17 . Day.s - ABSTRAK.pdf Download (175kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
FS.BI.86.17 . Day.s - SEC.pdf Restricted to Registered users only until 30 November 2020. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini berjudul Struktur dan Makna Piknik pada Novel Piknik Karya Nurul Hanafi. Tujuan dari penelitian ini (1) mengungkap struktur cerita pada novel Piknik karya Nurul Hanafi, dan (2) mengungkap makna-makna yang ada pada novel Piknik karya Nurul Hanafi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan memanfaatkan teori struktural Tzvetan Todorov yang meliputi aspek verbal, aspek semantik, dan aspek sintagmatik. Tahap pertama, analisis mengenai struktur cerita yang dilakukan dengan teknik penjabaran sekuen-sekuen. Tahap kedua menunjukkan hasil identifikasi ketiga aspek Tahap ketiga dikupas satu per satu unsur-unsur yang berkaitan dengan makna yang bergeser sesuai dengan konteksnya. Dalam penelitian ini menunjukkan bahwa di dalam teks Piknik mengungkapkan imajinasi tokoh melalui strukturnya dengan teknik penceritaan back-tracking. Imajinasi yang ditimbulkan menimbulkan kebermaknaan baik dari tokohnya maupun dari latar tempatnya. Ditemukan adanya pergeseran makna keluarga dimana keluarga yang digambarkan dalam kehidupan tokoh memiliki hubungan yang tidak sehat dalam berkomunikasi. Lalu, pergeseran makna pada ruang-ruang yang menjadi latar tempat tokoh ketika mengalami masanya turut mempengaruhi teks ini dimaknai. Dengan hasil penelitian yang telah ditemukan maka dapat disiimpulkan bahwa makna yang bergeser menjadi pertimbangan dalam memaknai sesuatu dengan sebenar-benarnya. Makna piknik tidak menghasilkan sesuatu yang menyenangkan melainkan menjadi teknik baru untuk penyebutan sebuh alur yang santai. Makna keluarga tidak menggambarkan kehangatan dalam berkomunikasi, melainkan sedang melakukan kedekatan lagi. Piknik yang dimaksud menjadi sebuah sebutan bagi alur penceritaan yang santai dan deskripsi yang detail.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK2 FS.BI.86/17 Day s | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Struktural, Todorov, back tracking, pergeseran makna. | ||||||
Subjects: | P Language and Literature > PN Literature (General) | ||||||
Divisions: | 12. Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Mr Binkol1 1 | ||||||
Date Deposited: | 02 Jan 2018 20:50 | ||||||
Last Modified: | 02 Jan 2018 20:50 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/67264 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |