HYBRID ALGORITMA ARTIFICIAL BEE COLONY DAN ALGORITMA FIREFLY UNTUK MENYELESAIKAN DYNAMIC TRAVELLING SALESMAN PROBLEM (DTSP)

MARDIANSYAH PRASETYO, 081311233078 (2018) HYBRID ALGORITMA ARTIFICIAL BEE COLONY DAN ALGORITMA FIREFLY UNTUK MENYELESAIKAN DYNAMIC TRAVELLING SALESMAN PROBLEM (DTSP). Skripsi thesis, Airlangga university.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak 08 18.pdf

Download (46kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
MPM 08 18.pdf
Restricted to Registered users only until 22 January 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penulisan skripsi ini bertujuan untuk menyelesaikan masalah Dynamic Travelling Salesman Problem (DTSP) menggunakan hybrid Algoritma Artificial Bee Colony (ABC) dan Algoritma Firefly. Dynamic Travelling Salesman Problem (DTSP) adalah suatu permasalahan pengoptimalan yang merupakan pengembangan dari Travelling Salesman Problem (TSP). DTSP memiliki dua tipe, yakni DTSP dengan penambahan atau pengurangan sejumlah kota tujuan, dan DTSP dengan jumlah kota tujuan tetap namun biaya antar kota tujuan dapat berubah. Metode yang digunakan untuk menyelesaikan permasalahan DTSP adalah hybrid Algoritma Artificial Bee Colony (ABC) dan Algoritma Firefly. Artificial Bee Colony (ABC) merupakan algoritma yang diinspirasi dari perilaku lebah dalam mencari makanan dan algoritma Firefly (FA) merupakan algoritma yang terinspirasi dari perilaku berkedipnya kunang-kunang. Hybrid Algoritma Artificial Bee Colony dan Algoritma Firefly adalah gabungan dari algoritma artificial bee colony dan algoritma firefly, dengan algoritma artificial bee colony sebagai proses pendahulu kemudian dilanjutkan dengan proses algoritma firefly. Penyelesaian DTSP menggunakan hybrid algoritma Artificial Bee Colony dan algoritma Firefly dibuat dalam bahasa pemrograman C++ serta diimplementasikan pada dua data yaitu data jarak berukuran kecil (15 kota) diperoleh 264 satuan jarak dan data jarak berukuran besar (128 kota) diperoleh 89851 satuan jarak. Berdasarkan hasil implementasi pada kedua kasus tersebut dapat disimpulkan bahwa semakin banyak jumlah iterasi dan jumlah koloni lebah atau firefly maka penyelesaiannya akan semakin baik, sedangkan untuk nilai alpha, semakin besar nilai alpha maka penyelesaiannya cenderung lebih baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: kkc kk mpm 08 18 Pra h
Uncontrolled Keywords: Algoritma Artificial Bee Colony (ABC), Algoritma Firefly, Hybrid, Dynamic Travelling Salesman Problem (DTSP)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76.73. Computer algorithms and Data structures
Divisions: 08. Fakultas Sains dan Teknologi > Matematika
Creators:
CreatorsNIM
MARDIANSYAH PRASETYO, 081311233078UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorHerry Suprajitno, Dr. , M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Turwulandari
Date Deposited: 23 Jan 2018 16:41
Last Modified: 23 Jan 2018 16:41
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/69277
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item