PENGARUH DEFISIT ANGGARAN TERHADAP TINGKAT INFLASI DI INDONESIA TAHUN 1983-2016

RATNA DWI AYU, 041011121 (2018) PENGARUH DEFISIT ANGGARAN TERHADAP TINGKAT INFLASI DI INDONESIA TAHUN 1983-2016. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_C.33 18 Ayu p.pdf

Download (101kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Isu mengenai pengaruh defisit anggaran terhadap tingkat inflasi sampai saat ini masih menjadi perdebatan di antara kalangan para ekonom baik secara teori maupun hasil empirisnya. Secara umum, terdapat beberapa teori secara berbeda menjelaskan hubungan antara defisit anggaran terhadap inflasi yaitu Neo Klasik, Ricardian Equivalence (RE), dan konsep Fiscal Theory of Price Level (FTPL). Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh defisit anggaran, pertumbuhan jumlah uang beredar, produk domestik bruto, dan nilai tukar terhadap tingkat inflasi di Indonesia tahun 1983-2016 dengan menggunakan metode Ordinary Least Square (OLS) untuk mengetahui pengaruh dalam jangka panjang dan metode Error Correction Model (ECM) untuk mengetahui pengaruh dalam jangka pendek. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel defisit anggaran tidak signifikan berpengaruh terhadap tingkat inflasi dalam jangka panjang namun signifikan berpengaruh dalam jangka pendek. Sementara, variabel pertumbuhan jumlah uang beredar dan nilai tukar berpengaruh positif signifikan dalam jangka panjang dan jangka pendek. Untuk variabel produk domestik bruto berpengaruh negatif signifikan hanya dalam jangka panjang tetapi tidak signifikan dalam jangka pendek.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 C.33/18 Ayu p (TLP)
Uncontrolled Keywords: Defisit Anggaran, Inflasi, Nilai Tukar, Pertumbuhan Jumlah Uang Beredar, Produk Domestik Bruto.
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ2005-2216 Income and expenditure. Budget
H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ9103-9695 Local finance. Municipal finance
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Pembangunan
Creators:
CreatorsNIM
RATNA DWI AYU, 041011121UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorAchmad Solihin, Dr., SE., MSi.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs Nadia Tsaurah
Date Deposited: 03 Apr 2018 21:42
Last Modified: 25 Apr 2018 23:52
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/71595
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item