FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN DOSIS SERAP PERSONAL PADA TENAGA KESEHATAN DI UNIT RADIOLOGI RUMAH SAKIT

YUNITA KEMALA SARI, 101424253006 (2018) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN DOSIS SERAP PERSONAL PADA TENAGA KESEHATAN DI UNIT RADIOLOGI RUMAH SAKIT. Thesis thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Fulltext)
TKK. 09-18 Sar f.pdf
Restricted to Registered users only until 21 May 2021.

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text (Abstrak)
TKK. 09-18 Sar f Abstrak.pdf

Download (26kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pelayanan radiologi diagnostik merupakan bagian integral dari pelayanan medik yang perlu mendapat perhatian khusus karena selain bermanfaat dalam menegakkan diagnosa, tetapi juga sangat berbahaya baik bagi pasien, pekerja maupun lingkungan sekitarnya. Tujuan penelitian adalah menganalisis faktor yang berhubungan dengan dosis paparan eksternal pada tenaga kesehatan. Jenis penelitian ini observasional dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan di RS A, RS B dan RS C di Surabaya. Total populasi penelitian 36 orang Faktor Manajemen Keselamatan Radiasi pada RS A masih kurang dibandingkan pada RS B dan C, aspek yang belum dipenuhi yaitu Thermo Luminisence Dosemeter (TLD) untuk semua pekerja, tabir Pb, pelindung tiroid dan sarung tangan Pb, tidak tersedia gudang dan kamar gelap, tidak memiliki petugas administrasi dan sarana ruang administrasi sehingga pekerjaan dilakukan di ruang kontrol, terdapat pesawat sinar-X yang tidak memiliki izin dan kalibrasi tidak dilakukan oleh Balai Pengujian Fasilitas Kesehatan (BPFK) melainkan oleh bagian maintenance rumah sakit . Pengawasan terkait pemakaian Alat Pelindung Diri dan pelaksanaan Standard Operational Procedure (SOP) di ketiga rumah sakit belum ada. Tenaga kesehatan radiasi pada 3 rumah sakit, rata-rata menerima dosis paparan eksternal dibawah Nilai Batas Dosis (20 mSv/tahun). Variabel yang memiliki koefisien regresi beta dengan dosis paparan eksternal yaitu lama kerja, usia, kebijakan dan kepatuhan kelengkapan penggunaan APD radiasi (β 0,206, β 0,579, β - 0,716, β -0, 161). Kesimpulan hasil penelitian ini adalah terdapat variabel yang berhubungan dengan dosis paparan eksternal, yaitu : lama kerja, usia, kebijakan dan kepatuhan kelengkapan penggunaan APD radiasi Rekomendasi untuk rumah sakit adalah perlu meningkatkan upaya untuk meminimalkan dosis paparan pada pekerja dengan cara melengkapi alat proteksi radiasi, meningkatkan kebijakan yang mendukung upaya untuk meminimalkan dosis paparan eksternal dan melakukan pengawasan penggunaan kelengkapan Alat pelindung diri pada tenaga kesehatan.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKC KK TKK. 09-18 Sar f
Uncontrolled Keywords: tenaga kesehatan, radiasi, dosis paparan eksternal
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA565-600 Environmental health
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Keselamatan dan Kesehatan Kerja
Creators:
CreatorsNIM
YUNITA KEMALA SARI, 101424253006UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorTri Martiana, Prof. Dr., dr., M.SUNSPECIFIED
Thesis advisorLinda Dewanti, dr., M.Kes, MHSc., Ph.DUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 20 May 2018 15:41
Last Modified: 20 May 2018 15:41
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/72384
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item