Makna Hijab dalam Kehidupan Malam Kota Surabaya

LUCKY MAYLANI ROSANDI, 071411431035 (2018) Makna Hijab dalam Kehidupan Malam Kota Surabaya. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text
ABSTRAK_Fis.S.82 18 Ros m.pdf

Download (779kB)
[img] Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_Fis.S.82 18 Ros m.pdf
Restricted to Registered users only until 5 June 2021.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini berawal dari ketertarikan peneliti dengan realitas yang terjadi, dimana awal mula tertarik untuk mengangkat topik skripsi tentang Makna Hijab dalam Kehidupan Malam Kota Surabaya. Penelitian ini membahas tentang pemaknaan hijab bagi muslimah yang mengenakannya didalam kehidupan malam seperti club atau didalam pesta yang terdapat alcohol didalamnya. Di berbagai club di Surabaya terdapat beberapa perempuan berhijab yang bergoyang, meminum alcohol dan merokok. Oleh sebab itu hal ini penting untuk diteliti karena untuk mengetahui pemaknaan hijab bagi mereka yang mengenakannya dan untuk mengetahui kontruksi sosial penikmat dunia malam lainnya yang melihat perilaku para muslimah tersebut. Menganalisa realitas yang terjadi peneliti menggunakan metodologi yang digunakan yakni kualitatif dengan teori interaksionisme simbolik menurut Herbert Blummer dan teori kontruksi sosial Berger dan Luckmann sebagai alat analisis dalam penelitian ini. Sedangkan paradigma yang digunakan yakni individu sebagai pelaku tindakan bebas sebagai kunci utama untuk menjelaskan realitas yang terjadi. Dalam penelitian ini pemilihan informan menggunakan teknik snowball dan accidental dengan diperolehnya tiga orang informan penikmat kehidupan malam yang melihat muslimah berhijab, 8 orang infoman muslimah yang berhijab sedang menikmati kehidupan malam dan 50 responden yang berada di tempat tersebut. Pada teknik snowball yang digunakan untuk memperoleh informan muslimah berhijab yang menikmati dunia malam tersebut peneliti menemukan informan kunci yang sekaligus menjadi informan dalam penelitian ini, sedangkan teknik accidental digunakan pada saat peneliti menemui informan penikmat dunia malam yang mana informan yang diperoleh dipilih berdasarkan kriteria yang peneliti rencanakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Fis.S.82/18 Ros m
Uncontrolled Keywords: club, hijab, dunia malam, perempuan
Subjects: H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races > HT51-1595 Communities. Classes. Races > HT51-65 Human settlements. Communities
H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare > HV1-9960 Social pathology. Social and public welfare. Criminology > HV541 Women and charity
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Creators:
CreatorsNIM
LUCKY MAYLANI ROSANDI, 071411431035UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEmy Susanti, Prof., Dr., MA.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs Nadia Tsaurah
Date Deposited: 04 Jun 2018 16:47
Last Modified: 18 Dec 2019 00:51
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/72485
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item