KESIAPAN DOKTER PRAKTIK MANDIRI DALAM MENJALANKAN PRAKTIK KEDOKTERAN SESUAI STANDAR PELAYANAN KEDOKTERAN INDONESIA DI SURABAYA

Heni Pristiwa Oktaviani, NIM011411131071 (2018) KESIAPAN DOKTER PRAKTIK MANDIRI DALAM MENJALANKAN PRAKTIK KEDOKTERAN SESUAI STANDAR PELAYANAN KEDOKTERAN INDONESIA DI SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Full Text)
FK PD 28 18.pdf
Restricted to Registered users only until 29 November 2021.

Download (1MB) | Request a copy
[img]
Preview
Text (Abstrak)
FK PD 28 18 HENI PRISTIWA OKTAVIA abstrak.pdf

Download (244kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Interaksi medis antara dokter dan pasien telah lama terjalin, di Indonesia sendiri ditetapkan peraturan untuk menjamin kenyamanan kedua belah pihak. Berdasarkan hal tersebut tenaga medis berkewajiban untuk mengetahui peraturan perundang-undangan dalam dunia medis yaitu peraturan perundang-undangan kesehatan, dengan harapan agar dapat memberikan pelayanan kesehatan secara optimal bagi pasien yang membutuhkan. Pemerintah sebagai pembuat kebijakan kesehatan telah membuat undang-undang yang bertujuan untuk menciptakan kesejahteraan sosial melalui peningkatan derajat kesehatan masyarakat. Undang-undang nomor 36 tahun 2009 tentang kesehatan, membahas secara nasional mengenai kesehatan masyarakat dan tenaga kesehatan yang bertugas sebagai pelaksana kebijakan tersebut. Undang-undang nomor 29 tahun 2004 tentang praktik kedokteran, mengatur mengenai tenaga kesehatan khususnya dokter dan dokter gigi untuk melaksanakan pelayanan kesehatan terbaik melalui pelaksanaan praktik kedokteran. Disamping undang-undang juga terdapat peraturan menteri kesehatan dan peraturan-peraturan yang dibuat pemerintah menjadi lebih spesifik untuk meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1438 tentang standar pelayanan kesehatan mengatur bahwa dokter praktik perlu memiliki PNPK dan SPO. Kemudian Kepmenkes Nomor 514 tahun 2015 mengatur tentang panduan praktik klinis dan panduan keterampilan klinis sebagai PNPK. Seluruh kebijakan yang telah dibuat tentunya perlu direalisasikan pelaksanaannya, dalam hal ini ialah para tenaga kesehatan, sebagai pelaksana utama peningkatan mutu kesehatan masyarakat. Berdasarkan hal-hal tersebut, peneliti ingin mencari informasi mengenai pelaksanaan SPO di kalangan dokter praktik mandiri selaku penyedia layanan kesehatan primer di masyarakat. Penelitian ini dibuat dalam rangka pemenuhan tugas modul penelitian Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga. Penelitian ini menggunakan teknik consecutive sampling yaitu setiap pasien yang memenuhi kriteria penelitian dimasukkan dalam penelitian sampai kurun waktu tertentu sehingga jumlah pasien yang diperlukan terpenuhi. Dengan instrumen kuisioner dan didapatkan besar sampel 30 dokter praktik mandiri di Surabaya. Hasilnya akan diolah dalam bentuk data tanpa identitas dokter dan menjadi pemenuhan tugas modul penelitian Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa mayoritas usia sampel adalah 31-50 tahun sebanyak 46.7%. Kemudian jenis kelamin terbanyak adalah laki-laki 53.3%. Sebagian besar berasal dari UNAIR sebanyak 40%. Adapun 90% dokter praktik mandiri mengetahui standar pelayanan kedokteran di Indonesia, 66.7% dokter praktik mandiri memiliki PNPK/SPO tertulis, 53.3% dokter praktik mandiri membuat SPO, 83,3% mereka melaksanakan pelayanan kedokteran sesuai SPO. Dari hasil tersebut peneliti menyimpulkan dokter praktik mandiri di Surabaya sebagian besar telah siap melaksanakan praktik kedokteran sesuai dengan standar pelayanan kedokteran yang ada.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKA KK FK PD 28/18 Okt k
Uncontrolled Keywords: Private General Practitioners – Medical Services – Indonesia Medical Standard.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran
Creators:
CreatorsNIM
Heni Pristiwa Oktaviani, NIM011411131071NIM011411131071
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSubur Prajitno, dr., MS., AKK., FISPH., FISCMUNSPECIFIED
Depositing User: Dewi Puspita
Date Deposited: 29 Nov 2018 14:57
Last Modified: 04 Dec 2018 14:24
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/75968
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item