HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN PACARAN SEHAT DENGAN SIKAP REMAJA AKHIR TERHADAP KEKERASAN DALAM PACARAN

MEYLYSA ONE PUTRI, 111211131151 (2018) HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN PACARAN SEHAT DENGAN SIKAP REMAJA AKHIR TERHADAP KEKERASAN DALAM PACARAN. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
abstrak.pdf

Download (332kB) | Preview
[img] Text (full text)
full text.pdf
Restricted to Registered users only until 17 December 2021.

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Remaja merupakan suatu masa bagi seseorang belajar keterampilan yang dibutuhkan untuk membentuk hubungan yang positif, sehat, dan memuaskan dengan orang lain, termasuk dengan lawan jenis, serta mencegah pola perilaku negatif yang dapat berlangsung hingga masa dewasa. Mengingat potensi hubungan pacaran yang tidak sehat akan berdampak negatif terhadap fungsi remaja maka penting untuk membantu mereka dalam mengidentifikasi hubungan yang sehat dan mendorong partisipasi mereka dalam menjalin hubungan pacaran yang bebas dari resiko berbahaya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah pengetahuan remaja tentang pacaran sehat memiliki hubungan dengan sikap remaja terhadap kekerasan dalam pacaran. Pacaran sehat didefinisikan sebagai hubungan pacaran yang didalamnya tidak mengandung dominasi, kontrol dan kekerasan (Wolfe & Feiring, 2000). Kekerasan dalam pacaran didefinisikan sebagai usaha untuk mengontrol dan mendominasi pacar dengan tindakan yang menimbulkan luka secara fisik, penderitaan secara psikologis, emosional maupun ancaman terhadap keselamatan pasangan dalam ikatan pacaran (APA, 1999; Weckerle & Wolfe, 1999). Subjek yang terlibat yakni 219 remaja berusia 17 hingga 22 tahun. Subjek mengisi kuisioner secara online alat ukur yang digunakan yakni Skala Pengetahuan Pacaran Sehat dan IBAPA (Inventory of Belief about Partner Beating) yang merupakan adaptasi dari IBWB (Inventory of Belief about Wife Beating) untuk mengukur sikap terhadap kekerasan dalam pacaran. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji korelasi Pearson, analisis regresi berganda serta analisis regresi hirarki. Penelitian ini menunjukkan bahwa pengetahuan pacaran sehat memiliki hubungan yang positif dengan sikap remaja terhadap kekerasan dalam pacaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK Psi 199/18 Put h
Uncontrolled Keywords: healthy dating, dating violence, adolescence
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: 11. Fakultas Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
MEYLYSA ONE PUTRI, 111211131151UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMargaretha, S.Psi., P.G.Dip.Psych., M.ScUNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email indah.fatma@staf.unair.ac.id
Date Deposited: 17 Dec 2018 13:57
Last Modified: 17 Dec 2018 13:57
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/76910
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item