SITI KOTIJAH, NIM.: 131614153019 (2018) MODEL DUKUNGAN SOSIAL UNTUK MENURUNKAN KECEMASAN PEREMPUAN MENOPAUSE DI KECAMATAN DIWEK KABUPATEN JOMBANG. Thesis thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRAK)
TKP 81_18 Kot m ABSTRAK.pdf Download (82kB) |
|
Text (FULLTEXT)
TKP 81_18 Kot m.pdf Download (2MB) |
Abstract
Pendahuluan: Menopause merupakan proses perkembangan normal dalam kehidupan perempuan ditandai dengan penghentian menstruasi secara permanen yang berdampak pada gangguan psikologis berupa kecemasan. Metode: Desain penelitian menggunakan rancangan penelitian eksplanatif survey dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini meliputi 11 Desa di Kecamatan Diwek Jombang. Besar sampel penelitian 197 perempuan menopause. Teknik sampling penelitian menggunakan Cluster Random Sampling. Variabel Independen penelitian yaitu faktor individu, jaringan sosial, kejadian stress, dukungan sosial, penilaian stress dan variabel dependen penelitian yaitu kecemasan. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang terstruktur. Analisa data menggunakan uji Partial Least Square (PLS). Hasil dan analisis: 1) Faktor individu tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap jaringan social (koefisien jalur 0,054, t =0,75). 2) Jaringan sosial memiliki pengaruh signifikan terhadap kejadian stress (koefisien jalur -0,161, t=2,28). 3) Kejadian stres tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap dukungan social ( koefisien jalur -0,026, t =0,37). 4) Faktor individu memiliki pengaruh signifikan terhadap penilaian stress (koefisien jalur -0,256,t=3,74). 5) Jaringan sosial memiliki pengaruh signifikan terhadap penilaian stress(koefisien jalur -0,147, t =2,13). 6) Kejadian stres tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap penilaian stress (koefisien jalur 0,022, t=0,32). 7) Dukungan sosial memiliki pengaruh signifikan terhadap penilaian stress (koefisien jalur - 0,117, t=2,02). 8) Dukungan sosial memiliki pengaruh signifikan terhadap kecemasan (koefisien jalur -0,326, t=5,25). 9) Penilaian stres memiliki pengaruh signifikan terdapat kecemasan (koefisien jalur 0,196, t=9,07). Kesimpulan: Model dukungan sosial yang ditemukan sangat baik menurunkan kecemasan perempuan menopause dengan cara meningkatkan penilaian stres yang baik dan dukungan sosial dari orang-orang terdekat.
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK TKP 81/18 Kot m | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Penilaian Stres, menopause, kecemasan | |||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman > HQ1-2044 The Family. Marriage. Women > HQ1101-2030.7 Women. Feminism | |||||||||
Divisions: | 13. Fakultas Keperawatan > Magister Keperawatan | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Sulistiorini | |||||||||
Date Deposited: | 10 Jan 2019 06:41 | |||||||||
Last Modified: | 10 Jan 2019 06:41 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78287 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |