ARFIR PRADILA, 141411133051 (2018) PROFIL DAN ANALISIS FINANSIAL PEMBUDIDAYA IKAN KERAPU CANTANG (E. fuscoguttatus X E. lanceolatus ) DI KJA SITUBONDO JAWA TIMUR. Skripsi thesis, Fakultas Perikanan dan Kelautan.
Text (ABSTRAK)
PK BP 95-18 PRA P -ABSTRAK.pdf Download (1MB) |
|
Text (FULLTEXT)
PK BP 95-18 PRA P.pdf Restricted to Registered users only until 10 January 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil pembudidaya ikan kerapu cantang di Situbondo Jawa Timur dan mengetahui berapa besar tingkat keuntungan budidaya ikan kerapu cantang di KJA Situbondo. Pemilihan lokasi dilakukan dengan sengaja (purposive) dengan pertimbangan bahwa Kabupaten Situbondo merupakan tempat budidaya ikan kerapu terbesar di Jawa Timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode obeservasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa status para pekerjanya yaitu pegawai tidak tetap atau sistem kontrak. Gaji yang diberikan untuk pegawai minimal 1.000.000/bulan atau sesuai UMR Situbondo. Umur para pekerja secara keseluruhan diatas 30 tahun dan berpendidikan tamatan SD, SMP dan SMA sedangkan Teknisi bertamatan S1 dan usaha budidaya ikan kerapu cantang di KJA Situbondo Jawa Timur pada saat ini tidak layak atau tidak dapat dilanjutkan secara finansial dengan nilai rata-rata Net B/C di Kecamatan Kendit (0.14), Panarukan (0.57) dan Banyuputih (0.43), R/C Kecamatan Kendit 0.85, Panarukan 0.37 dan Banyuputih 0.53 dan PP untuk 8 orang pembudidaya mendapatkan minus dan mengalami kerugian sedangakan untuk bapak joko 8 kali panen untuk dapat kembali modal dan rata-rata nilai BEP Unit yang didapatkan Kecamata Kendit 573.27 kg, Panarukan 967.57 kg dan Banyuputih 804.82 kg dan rata-rata BEP harga akan mencapai titik impas pada harga jual ikan kerapu cantang sebesar Rp. 50,496,- (Kendit), Rp. 43,949,- (Panarukan) dan Rp. 185,198,-.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK PK BP 95/18 Pra p | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | KERAPU CANTANG (E. FUSCOGUTTATUS X E. LANCEOLATUS) | |||||||||
Subjects: | S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH201-399 Fisheries > SH334.5-334.7 Fishery technology | |||||||||
Divisions: | 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Budidaya Perairan | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Ani Sistarina | |||||||||
Date Deposited: | 10 Jan 2019 10:56 | |||||||||
Last Modified: | 11 Jan 2019 01:06 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78350 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |