ANALISIS TINGKAT KEMATANGAN GONAD KERANG BULU (Anadara inaequivalvis) DI MUARA SUNGAI BANJAR KEMUNING, SEDATI, SIDOARJO

RIZKY FIRMAN SAPUTRA, 141411131129 (2018) ANALISIS TINGKAT KEMATANGAN GONAD KERANG BULU (Anadara inaequivalvis) DI MUARA SUNGAI BANJAR KEMUNING, SEDATI, SIDOARJO. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (Abstrak)
Abstrak.pdf

Download (152kB)
[img] Text (Fulltext)
PK BP 150 18 Sap a.pdf
Restricted to Registered users only until 14 January 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Kerang bulu (Anadara inaequivalvis) merupakan biota akuatik yang termasuk dalam kelompok moluska. Kerang bulu memiliki potensi yang tinggi karena semua bagian tubuhnya dapat diolah dan bernilai ekonomis. Kerang bulu dapat dimanfaatkan untuk konsumsi dan cangkangnya yang dapat digunakan sebagai perhiasan. Menurut data WWF Indonesia (2017) produksi kerang bulu di muara Sungai Banjar Kemuning dari tahun 2006-2016 mengalami penurunan ratarata sebesar 0,84% setiap tahun. Salah satu upaya dalam menjaga ketersediaan kerang bulu di perairan adalah diadakannya penelitian tentang analisis tingkat kematangan gonad pada kerang bulu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur morfologi dan struktur histologi gonad kerang bulu (Anadara inaequivalvis) di muara Sungai Banjar Kemuning pada tingkat kematangan gonad yang berbeda-beda dan mengetahui tingkat kematangan gonad kerang bulu (Anadara inaequivalvis) di muara Sungai Banjar Kemuning melalui pengamatan secara morfologi dan histologi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pengumpulan data secara observasi lapangan. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode quota sampling. Hasil analisis didapatkan bahwa tingkat kematangan gonad kerang bulu di muara Sungai Banjar Kemuning pada bulan Desember didominasi oleh TKG IV, bulan Januari didominasi oleh TKG I, dan bulan Februari didominasi oleh TKG II. Kerang bulu jantan pertama kali matang gonad pada ukuran panjang cangkang 35,73 mm (34,55-36,91 mm) dan kerang bulu betina pertama kali matang gonad pada ukuran panjang cangkang 37,21 mm (36,06-38,37 mm).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PK BP 150/18 Sap a
Uncontrolled Keywords: Kerang bulu
Subjects: S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling > SH1-691 Aquaculture. Fisheries. Angling > SH20.3-191 Aquaculture
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Budidaya Perairan
Creators:
CreatorsNIM
RIZKY FIRMAN SAPUTRA, 141411131129UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorEndang Dewi Masithah, Dr. , Ir., MP.UNSPECIFIED
Depositing User: Turwulandari
Date Deposited: 14 Jan 2019 10:10
Last Modified: 14 Jan 2019 10:10
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78748
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item