RESITHA MEI NANDASARI, 071411731025 (2018) UPAYA MENJAGA EKSISTENSI TARI LENGGANG SURABAYA DI SANGGAR GITO MARON SURABAYA. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_Fis.ANT.42 18 Nan u.pdf Download (177kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_Fis.ANT.42 18 Nan u.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text (JURNAL)
JURNAL_Fis.ANT.42 18 Nan u.pdf Download (133kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang upaya menjaga eksistensi Tari Lenggang Surabaya di Sanggar Gito Maron Surabaya. Tari Lenggang Surabaya merupakan tarian yang diciptakan oleh Dimas Pramuka Admaji pada tahun 1995 sebagai tarian yang menceritakan tentang Kota Surabaya. Pada saat itu masih belum ada tarian yang menceritakan tentang Kota Surabaya, lalu Walikota Surabaya yang menjabat pada saat itu yaitu Bapak Soenarto Soemoprawiro meminta kepada para pegiat tari untuk menciptakan sebuah tarian yang mengkisahkan tentang Kota Surabaya itu sendiri. Tari Lenggang Surabaya telah mengalami banyak perubahan yang mengiringi perkembangannya hingga saat ini. Eksistensi dari tarian ini yang masih terjaga sampai sekarang membuat peneliti tertarik untuk meneliti dan mendeskripsikan tentang perkembangannya.Peneliti menggunakan metode deskriptif dan pendekatan kualitatif. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, dokumentasi, dan observasi partisipan. Data dianalisis menggunakan teori Perubahan Kebudayaanyang menjelaskan bahwa setiap kebudayaan pasti akan mengalami suatu perubahan, yang dipengaruhi oleh beberapa faktor. Salah satu penyebab berubahnya kebudayaan dikarenakan kebudayaan tersebut bersifat adaptif yang menuntut perubahan lingkungan.Hasil yang didapatkan dari penelitian ini yaitu banyak upaya yang dilakukan oleh Sanggar Gito Maron Surabaya itu sendiri untuk menjaga eksistensi dari Tari Lenggang Surabaya. Seperti upaya untuk memberikan sosialisasi atau pelatihan kepada masyarakat luar,lalu dengan mengadakan festival Tarian Lenggang Surabaya, kemudian dengan memberikan pengajaran kepada murid-murid sekolah dasar untuk mempelajari Tarian Lenggang Surabaya dan yang terakhir dengan memberikan peringatan kepada teman pengajar lainnya jika dirasa Tarian Lenggang Surabaya ini mulai mengalami kemunduran.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Fis.ANT.42/18 Nan u | ||||||
Uncontrolled Keywords: | Eksistensi, Tari Lenggang Surabaya, Upaya. | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HM Sociology > HM(1)-1281 Sociology > HM621-656 Culture N Fine Arts > N Visual arts (General) For photography, see TR |
||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Mrs Nadia Tsaurah | ||||||
Date Deposited: | 24 Jan 2019 04:51 | ||||||
Last Modified: | 24 Jan 2019 04:51 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/79428 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |