Ardina Indraswari Handoyo, 071411531034 (2019) Pengungkapan dan Komodifikasi Privasi Selebriti Indonesia Melalui Vlog (Studi Analisis pada Kanal YouTube RANS Entertainment). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_Fis.K.22 19 Han p.pdf Download (96kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_Fis.K.22 19 Han p.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
|
Text (JURNAL)
JURNAL_Fis.K.22 19 Han p.pdf Download (223kB) |
Abstract
Penelitian ini berfokus pada persepsi selebriti terhadap sebuah privasi, privacy disclosure yang ada dalam vlog selebriti, serta komodifikasi privasi yang dimunculkan dalam bentuk video blog (vlog) melalui media YouTube. Penelitian ini membahas tentang budaya selebriti, privasi serta komodifikasi. Penelitian ini menjadi menarik karena privasi yang seharusnya di kontrol atau dikendalikan oleh individu, tapi pada nyatanya privasi diungkap dengan sukarela oleh selebriti yang didukung oleh kehadiran media baru. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, tipe penelitian deskriptif dengan metode etnografi virtual. Teknik pengumpulan data dilakukan oleh peneliti dengan cara mengamati postingan vlog yang ada dalam media YouTube dan mengikuti keseharian selebriti. Dengan metodologi ini, peneliti mampu mendeskripsikan persepsi RANS Entertainment terhadap sebuah privasi, yang mana menurut Raffi dan Nagita menjadi lumrah apabila privasi selebriti diketahui publik sebagai konsekuensi dari pekerjaan. Dan mengungkap privacy disclosure yang ada dalam akun vlog RANS Entertainment, berupa tendensi untuk menunjukkan citra keluarga harmonis, romantisme hubungan, dan hal-hal yang sangat confidential seperti melahirkan di rumah sakit. Hal ini ditunjukkan dari beberapa tayangan yang mengajak anggota keluarga untuk turut masuk dalam vlognya, aktivitas bersama pasangan, dan perjalanan selama proses melahirkan berlangsung. Serta membuktikan bahwa dari tayangan yang bertema keluarga serta hal-hal yang berkaitan dengan romantisme hubungan, dan aktivitas yang membuat audiens merasa terharu itu mampu menarik minat audiens untuk melihat dan menjadi viewers dari tayangan tersebut. Berdasar proses inilah, akhirnya selebriti menseriusi industri ini sebagai sumber finansial.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Fis.K.22/19 Han p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | selebriti, budaya selebriti, privasi, komodifikasi, etnografi virtual, dan vlog. | ||||||
Subjects: | N Fine Arts > NE Print media P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P87-96 Communication. Mass media |
||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Komunikasi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Mrs Nadia Tsaurah | ||||||
Date Deposited: | 15 Mar 2019 02:37 | ||||||
Last Modified: | 15 Mar 2019 02:37 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/81070 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |