Sri Rejeki Widyanti, NIM011418146302 (2018) EKSPRESI β4 INTEGRIN DAN COX-2 PADA OSTEOSARKOMA STADIUM ENNEKING IIB DAN IIIB. Thesis thesis, Universitas Airlangga.
Text (Abstrak)
PPDS.PA. 01-19 Wid e Abstrak.pdf Download (111kB) |
|
Text (Fulltext)
PPDS.PA. 01-19 Wid e.pdf Restricted to Registered users only until 30 April 2022. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang : Osteosarkoma adalah keganasan primer pada tulang yang paling sering ditemukan dengan distribusi usia bersifat bimodal dan kecenderungan metastasis yang tinggi. Tumor ini paling banyak ditemukan pada stadium Enneking IIB dan IIIB di RSUD Dr.Soetomo . Hal ini menunjukkan peranan penting faktor prognosis dalam meningkatkan ketahanan hidup penderita. β4 Integrin dan COX-2 mempunyai keterlibatan dalam menilai prognosis suatu osteosarkoma. Analisis ekspresi β4 Integrin dan COX-2 dilakukan pada penelitian ini untuk mengungkap peranannya terhadap osteosarkoma stadium Enneking IIB dan IIIB. Tujuan : Membuktikan adanya perbedaan ekspresi dan hubungan antara ekspresi β4 integrin dan COX-2 pada osteosarkoma stadium Enneking IIB dan IIIB. Metode : Penelitian analitik observasional dengan pendekatan cross sectional dilakukan pada 39 blok parafin penderita osteosarkoma stadium Enneking IIB dan IIIB di RSUD dr.Soetomo Surabaya periode 1 Januari 2013 hingga 31 Desember 2017. Pulasan imununohistokimia menggunakan antibodi monoklonal β4 Integrin dan COX-2, ekspresi dinilai berdasarkan nilai skoring semikuantitatif. Perbedaan ekspresi β4 Integrin dan COX-2 dianalisis dengan uji statistik Mann Whitney sedangkan hubungan berbagai varibel dianalisis menggunakan tes korelasi Spearman. Hasil : Tidak didapatkan perbedaan ekspresi β4 Integrin dan COX-2 pada osteosarkoma stadium Enneking IIB dan IIIB (p=0,195 dan p=0,87). Tidak didapatkan hubungan antara ekspresi β4 Integrin dan COX-2 pada osteosarkoma stadium Enneking IIB dan IIIB (p=0,282 dan p=0,831). Didapatkan hubungan signifikan antara ekspresi β4 Integrin dan COX-2 (p=0,008). Kesimpulan : Tidak didapatkan hubungan antara β4 Integrin dan COX-2 dengan stadium Enneking IIB dan IIIB yang menunjukkan bahwa kedua antibodi tersebut tidak dapat digunakan sebagai marker prognostik.
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK PPDS.PA. 01-19 Wid e | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Osteosarkoma, Stadium Enneking, β4 Integrin, COX-2 | |||||||||
Subjects: | R Medicine > RB Pathology | |||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran > Patologi Anatomi | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | |||||||||
Date Deposited: | 30 Apr 2019 05:01 | |||||||||
Last Modified: | 30 Apr 2019 05:01 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/82131 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |