BALANCED SCORECARD UNTUK MENGIDENTIFIKASI PENINGKATAN KUALITAS DALAM PENCAPAIAN COMPETITIVE ADVANTAGE (PADA P.T. SAMSUNG ELECTRO MECHANICS INDONESIA)

Hambram Kharowi, 049912540 (2005) BALANCED SCORECARD UNTUK MENGIDENTIFIKASI PENINGKATAN KUALITAS DALAM PENCAPAIAN COMPETITIVE ADVANTAGE (PADA P.T. SAMSUNG ELECTRO MECHANICS INDONESIA). Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRACT)
gdlhub-gdl-s1-2006-kharowiham-937-a04_06-k.pdf

Download (246kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-kharowiham-937-a_04_06.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian dilakukan di PT. Samsung Electro Mechanics Indonesia (SEMIN) dengan tujuan untuk mengidentifikasi peningkatan kualitas dengan menentukan faktor paling kritis pada kinerja perusahaan, menyusun pola balanced scorecard, serta mengetahui tingkat kinerja perusahaan melalui empat perspektif balanced scorecard. Dalam penelitian ini, diperlukan data yang dikumpulkan dari data dokumen dan kuisioner. Kemudian data dianalisis dengan menggunakan kerangka balanced scorecard. Penentuan bobot dibantu software expert choice untuk mengetahui tingkat prioritas dalam pembobotan tersebut. Berdasarkan basil pembobotan didapatkan kesimpulan bahwa dalam strategi perusahaan, PT. Samsung Electro Mechanics Indonesia (SEMIN) menitikberatkan perhatian kepada perspektif keuangan dan perspektif proses bisnis internal masing-masing mempunyai bobot 30%, disusul perspektif pelanggan dan perspektif pembelajaran dan pertumbuhan masing-masing mempunyai bobot 20%. Perspektif dengan bobot yang besar akan sangat mempengaruhi kinerja perusahaan secara keseluruhan. Sedangkan berdasarkan basil performance measurement dapat diketahui bahwa kinerja perusahaan secara keseluruhan sudah baik. Hal ini diketahui dari rata-rata score setiap indikator melebihi 80%, yang berarti baik. Pada perspektif keuangan, pelanggan, dan proses bisnis internal mengalami kenaikan, masing-masing sebesar 1,11%, 1,51%, dan 1,74%. Sebaliknya perspektif pembelajaran dan pertumbuhan mengalami penurunan, dari bobot 20% yang ditetnpkan perusahaan turun 1,98%, menjadi 18,02%. Jadi, overall kinerja perusahaan adalah baik, dengan score sebesar 102,38%. Perusahaan telah berhasil meningkatkan Kualitas serta kinerjanya, hal ini karena dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu 4M (Men, Materials, Machine, Methods).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A. 04/06 Kha b
Uncontrolled Keywords: FINANCIAL ACCOUNTING
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance
T Technology > TS Manufactures > TS156 Quality control and management
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
Hambram Kharowi, 049912540UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisoryustrida bernawati, Drs.,M.,Si.,AkUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Shela Erlangga Putri
Date Deposited: 19 Apr 2006 12:00
Last Modified: 14 Jun 2017 21:35
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/8343
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item