ANALISIS TOTAL RNA TESTIS MENCIT SETELAH PEMBERIAN FRAKSI AIR Justicia gendarussa Burm.f. DENGAN METODE NORTHERN BLOT

REVIANY VIBRIAANITA NIDOM, 050112361 (2005) ANALISIS TOTAL RNA TESTIS MENCIT SETELAH PEMBERIAN FRAKSI AIR Justicia gendarussa Burm.f. DENGAN METODE NORTHERN BLOT. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-nidomrevia-1673-ff1250-k.pdf

Download (368kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-nidomrevia-1673-ff125_06.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Indonesia sebagai negara yang kaya akan tanaman obat ternyata memiliki tanaman yang berkhasiat sebagai kontrasepsi pria yaitu Justicia gendarussa burm.f. Menurut hasil laporan Moeso dan Agus dari perjalanan ke Sentani pada tahun 1985 ditemukan bahwa masyarakat pedalaman Papua menggunakan gandarusa untuk obat kontrasepsi pria dalam bentuk rebusan. Syarat kontrasepsi ideal adalah berdaya guna, murah, estetik, mudah didapat, tidak memerlukan motivasi terus-menerus, efek sampingnya minimun dan aman. Aman dalam hal ini tidak toksik, tidak mutagenik dan tidak karsinogenik serta tidak teratogenik. Untuk menjadikan gandarusa sebagai alat kontrasepsi ideal perlu dilakukan penelitian-penelitian, salah satunya adalah dengan mendeteksi ada atau tidak perubahan rangkaian RNA akibat pemberian fraksi air Justicia gendarussa Burm.f dengan menggunakan metode northern blot pada probe dengan panjang nukleotida 710 bp. Keuntungan digunakan metode northern blot adalah dapat memberikan informasi secara simultan tentang spesies, ukuran dan ekspresi dari tingkat RNA-RNA yang berbeda yang tidak dapat dimunculkan oleh teknik lain. Disamping itu dapat digunakan untuk analisis transkripsi RNA-RNA dari beberapa gen dalam sampel RNA yang sama. Metode penelitan ini menggunakan metode eksploratif yang akan menempuh beberapa tahap yaitu ekstraksi fraksi air Justicia gendarussa Burm.f sebagai bahan uji, persiapan hewan perlakuan dan tanpa perlakuan, pemberian bahan uji pada hewan perlakuan, isolasi total RNA dari sel-sel tubulus seminiferus testis dari hewan perlakuan dan tanpa perlakuan hingga pendeteksian RNA testis mencit dengan northern blot. Pada penelitian ini terdapat 6 kelompok yang akan diuji yaitu terdiri dari kelompok I diberikan fraksi air Justicia gendarussa Burm.f dengan dosis 26,06 mg (1/12 LD50); kelompok II diberikan fraksi air Justicia gendarussa Burm.f dengan dosis 18,39 mg (1/17 LD50); kelompok III diberikan fraksi air Justicia gendarussa Burm.f dengan dosis 3,47 mg (1/90 LD50); kelompok IV diberikan fraksi air Justicia gendarussa Burm.f dengan dosis 3,13 mg (/100 LD50); kelompok V diberikan larutan hesperidin 0,2% sebagai kontrol (+) dan kelompok VI diberikan larutan CMC-NA 0,5% sebagai kontrol (-). Dari basil penelitian didapatkan bahwa kelompok perlakuan I,II,III,IV dan VI menunjukkan adanya band pada negatif film hasil analisis dengan northern blot sedangkan kelompok V, yaitu kontrol (+) tidak menunjukkan adanya band. Hal ini mungkin dapat disebabkan karena kelebihan garam pada total RNA sampel sehingga bandnya berjalan cepat dan menjadi habis setelah proses running selesai atau karena adanya kontaminasi Rnase pada sampel tersebut atau dapat pula disebabkan karena terjadi mutasi pada rangkaian RNA dari testis yang diberi hesperidin. Dari hasil tesebut dapat disimpulkan bahwa pemberian fraksi air Justicia gendarussa Burm.f dengan 4 macam dosis (1/12 LD50; 1/17 LD50; 1/90 LD50 dan 1/loo LD50) serta kontrol (-) yang mengandung CMC-Na 0,5% tidak menyebabkan terjadinya perubahan rangkaian RNA pada testis mencit. Untuk penelitian lebih lanjut disarankan agar dilakukan pemeriksaan rangkaian basa nukleotida seluruh testis mencit yang telah diteliti, terutama kontrol (+), melalui metode sequencing sehingga dapat diketahui ada tidaknya perubahan rangkaian basa nukleotida.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FF. 125/06 Nid a
Uncontrolled Keywords: MALE CONTRACEPTIVES, JUSTICIA
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA299.6-433 Analysis
Divisions: 05. Fakultas Farmasi
Creators:
CreatorsNIM
REVIANY VIBRIAANITA NIDOM, 050112361UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBAMBANG PRAYOGO EKO WARDOJO, Dr.Drs.apt.MSUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Sheli Erlangga Putri
Date Deposited: 16 Aug 2006 12:00
Last Modified: 11 Oct 2016 07:29
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/8801
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item