HUBUNGAN INFEKSI SOIL TRANSMITTED HELMINTHS (STH) DAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) SISWA SEKOLAH DASAR (SD) DI DESA KARANGGULI DAN WOKAM, KABUPATEN KEPULAUAN ARU, MALUKU

TIFFANY KONSTANTIN, NIM011611133102 (2019) HUBUNGAN INFEKSI SOIL TRANSMITTED HELMINTHS (STH) DAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) SISWA SEKOLAH DASAR (SD) DI DESA KARANGGULI DAN WOKAM, KABUPATEN KEPULAUAN ARU, MALUKU. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text
FK.PD.104-19 Kon h abstrak.pdf

Download (34kB)
[img] Text
FK.PD.104-19 Kon h daftar isi.pdf

Download (26kB)
[img] Text
FK.PD.104-19 Kon h daftar pustaka.pdf

Download (87kB)
[img] Text (FULLTEXT)
FK.PD.104-19 Kon h.pdf
Restricted to Registered users only until 16 October 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Infeksi Soil Transmitted Helminths (STH) merupakan salah satu infeksi parasit yang masih banyak terjadi di negara berkembang, termasuk Indonesia. Anak usia sekolah merupakan kelompok yang rentan terinfeksi STH karena seringnya kontak langsung dengan tanah contohnya di sekolah yang menyediakan tempat bermain terbuka dengan alas tanah. Semua perilaku kesehatan yang dilakukan atas kesadaran sendiri atau yang umum dikenal dengan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dan diduga sebagai salah satu faktor risiko infeksi STH. Tujuan: Menganalisis hubungan infeksi STH dan PHBS siswa Sekolah Dasar (SD) di Desa Karangguli dan Wokam, Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku. Metode: Studi cross-sectional dilaksanakan di SD di Desa Karangguli dan Wokam. Seratus enam sampel feses dikumpulkan dari siswa di kedua desa. Data mengenai sosiodemografi dan PHBS dikumpulkan dengan wawancara terpimpin kuesioner terhadap siswa yang menjadi subjek penelitian beserta orang tua. Feses yang terkumpul diperiksa dengan mikroskop cahaya dengan teknik direct smear untuk menetukan infeksi STH. Data dianalisis dengan program SPSS dengan tes chi-square atau Fischer’s Exact. Hasil: Dari seluruh sampel, jumlah siswa yang terinfeksi STH adalah 73 siswa (68,9 %). Variabel PHBS yang memiliki hubungan yang signifikan dengan STH adalah sumber air (p=0,000002), tempat buang air besar (p=0,002), dan kebiasaan mencuci tangan setelah buang air besar (p=0,027). Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara infeksi STH dan variabel PHBS: sumber air yang digunakan, tempat buang air besar, dan kebiasaan mencuci tangan setelah buang air besar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKA KK FK.PD.104-19 Kons h
Uncontrolled Keywords: Soil transmitted helminths, perilaku hidup bersih dan sehat, prevalensi, siswa sekolah dasar.
Subjects: R Medicine > RB Pathology > RB37-56.5 Clinical pathology. Laboratory technique
Divisions: 01. Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter
Creators:
CreatorsNIM
TIFFANY KONSTANTIN, NIM011611133102NIM011611133102
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorIndah Setyawati Tantular, NIDN: '0029116103UNSPECIFIED
Thesis advisorAlpha Fardah Athiyyah, NIDN: '0023087301UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 16 Oct 2019 05:51
Last Modified: 16 Oct 2019 05:51
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/89221
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item