ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN TERHADAP LIKUIDITAS SAHAM PERUSAHAAN PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA

ZULFIAR ZAIN, 040419289 (2011) ANALISIS PENGARUH KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN TERHADAP LIKUIDITAS SAHAM PERUSAHAAN PERBANKAN DI BURSA EFEK INDONESIA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-zainzulfia-15534-abstrak-a.pdf

Download (44kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-zainzulfia-12889-a18110-a.pdf
Restricted to Registered users only

Download (550kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Investasi yang menguntungkan adalah investasi yang ditanamkan pada perusahaan yang memiliki kinerja keuangan yang baik. Perusahaan yang berkinerja keuangan baik akan menyebabkan risiko yang mungkin dihadapi investor dimasa mendatang akan semakin kecil. Perusahaan yang berkinerja keuangan baik maka sahamnya diminati investor yang berakibat pada semakin seringnya saham diperdagangkan atau dengan kata lain frekuensi perdagangan sahamnya tinggi. Semakin tinggi frekuensi perdagang saham suatu perusahaan di pasar modal, maka saham tersebut dikatakan bersifat likuid. Berdasarkan latar belakang masalah dan memperhatikan analisis investor terhadap likuiditas saham, maka penelitian ini mengambil judul: Analisis Pengaruh Kinerja Keuangan Perusahaan Terhadap Likuiditas Saham Perusahaan Perbankan Di Bursa Efek Indonesia. Penelitian ini membatasi penelitian pada kinerja keuangan perusahaan yang berkaitan dengan kepentingan dan harapan investor atas investasi yang ditanamkan. Kinerja perusahaan tercermin dalam ROA (return on asset), DA (debt to asset), PBV (price to book value). Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh return on asset, debt to asset dan price to book value secara simultan terhadap likuiditas saham perusahaan perbankan di BEI serta untuk mengetahui pengaruh return on asset, debt to asset dan price to book value secara parsial terhadap likuiditas saham perusahaan perbankan di BEI. Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang go publik di BEI sebanyak 19 perusahaan selama tahun 2007-2008. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah riset kepustakaan dan dokumentasi, sedangkan untuk teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Berdasarkan analisis dan pembahasan yang telah dilakukan, maka simpulan yang dapat diambil adalah: Secara simultan variabel return on asset, debt to asset dan price to book value berpengaruh terhadap likuiditas saham perusahaan perbankan yang go publik di BEI. Secara parsial variabel bebas return on asset dan debt to asset berpengaruh terhadap likuiditas saham perusahaan perbankan yang go publik di BEI, sedangkan variabel bebas price to book value tidak berpengaruh terhadap likuiditas saham perusahaan perbankan yang go publik di BEI. Nilai koefisien determinasi (R2) dalam penelitian ini adalah 0,290 yang berarti 29% perubahan likuiditas saham perusahaan perbankan yang go publik di BEI dapat dijelaskan oleh variabel return on asset, debt to asset dan price to book value secara bersama-sama, sedangkan sisanya 71% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A 181/10 Zai a
Uncontrolled Keywords: BUSINESS ENTERPRISES - FINANCE STOCK - PRICES STOCK EXCHANGE
Subjects: H Social Sciences > HG Finance > HG1-9999 Finance > HG178 Liquidity
H Social Sciences > HG Finance > HG4501-6051 Investment, capital formation, speculation > HG4551-4598 Stock exchanges
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
ZULFIAR ZAIN, 040419289UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorBAMBANG SUHARDITO, Drs., M.Si., Ak.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Luluk Lusiana
Date Deposited: 02 Mar 2011 12:00
Last Modified: 13 Sep 2016 07:02
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/925
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item