PENGARUH POLISORBAT 80 TERHADAP PENETRASI KETOKONAZOL PADA MEMBRAN SELULOSE ASETAT DALAM BASIS KRIM SETOMAKROGOL

Arofa Idha, 058710933 (1992) PENGARUH POLISORBAT 80 TERHADAP PENETRASI KETOKONAZOL PADA MEMBRAN SELULOSE ASETAT DALAM BASIS KRIM SETOMAKROGOL. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2013-idhaarofa-25076-15.ring-n.pdf

Download (92kB) | Preview
[img] Text (FULLTEXT)
FF18.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Suatu sediaan topikal pada umumnya ditujukan untuk pemakaian lokal. Untuk meningkatkan efektifitasnya, terdapat banyak bahan-bahan yang dapat ditambahkan ke dalam sediaan misalnya bahan yang dapat meningkatkan kelarutan bahan obat dalam pembawa. Pada penelitian yang terdahulu menyebutkan bahwa penambahan polisorbat 80 pada konsentrasi tertentu dapat meningkatkan jumlah obat yang berpenetrasi melalui membran biologis . Jika pemberian obat secara topikal ditujukan untuk pengobatan sistemik, maka efek peningkatan jumlah obat yang berpenetrasi akan meningkatkan efektifitas dari bahan obat tersebut. Tetapi jika pemberian obat secara topikal hanya untuk pemakaian lokal saja, maka peningkatan p e n e trasi obat hanya diperlukan untuk obat tertentu, misalnya antifungi pada infeksi jamur perkutan. Untuk itu dilakukan penelitian terhadap anti jamur ketokonazol dengan basis krim setomakrogol pada penambahan polisorbat 80 dengan konsentrasi yang berbeda-beda dengan menggunakan membran selulose asetat sebagai membran sintetis . Apakah dengan peningkatan konsentrasi penambahan polisorbat 80 menyebabkan peningkatan penetrasi perkutan ketokonazol. Data yang diperoleh dianalisa dengan metode statistik secara ANAVA dengan rancangan lengkap yang acak (RCD)yang dilanjutkan dengan analisa HSD. Hasilnya menunjukkan bahwa pada o C = 0,05 terdapat perbedaan yang bermakna antara krim ketokonazol dengan penambahan polisorbat 80 dengan krim ketokonazol tanpa polisorbat 80. Regresi linier harga AUC terhadap konsentrasi polisorbat 80 menunjukkan ada korelasi antara keduanya. Kelarutan ketokonazol dalam polisorbat 80 juga meningkat dengan meningkatnya konsentrasi polisorbat 80. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan meningkatnya konsentrasi polisorbat 80 maka penetrasi ketokonazol pada membran selulose asetat juga meningkat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FF 512/92 Idh p
Uncontrolled Keywords: FUNGISIDA
Subjects: R Medicine
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology > RM300-666 Drugs and their actions
Divisions: 05. Fakultas Farmasi
Creators:
CreatorsNIM
Arofa Idha, 058710933UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSOEGlHARTO H., DRS., Apt.UNSPECIFIED
Depositing User: Unnamed user with email okta@lib.unair.ac.id
Date Deposited: 28 Jun 2013 12:00
Last Modified: 01 Oct 2016 02:42
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/9947
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item