Pengaruh Serikat Pekerja Terhadap Kinerja Dan Kepuasan Karyawan

Sedianingsih, - and Nuri Herachwati, - and Febriana Wuryaningrum, - (2001) Pengaruh Serikat Pekerja Terhadap Kinerja Dan Kepuasan Karyawan. Laporan Penelitian. UNIVERSITAS AIRLANGGA, Surabaya. (Unpublished)

[img] Text (Laporan Penelitian)
2022_03_22_15_32_34.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB) | Request a copy
Official URL: http://www.lib.unair.ac.id

Abstract

Serikat pekerja berpengaruh terhadap motivasi lewat penentuan tingkat aturan senioritas, prosedur pemutusan hubungan kerja, kriteria promosi dan ketentuan keamanan kerja.Serikat pekerja dapat mempengaruhi kemampuan (kompetensi) karyawan dalam pekerjaannya dengan menawarkan program pelatihan, dengan menuntut magang, dan dengan mengusahakan anggota-anggotanya memperoleh pengalaman kepemimpinan lewat kegiatan organisasi serikat pekerja.Jadi,pada dasarnya serikat pekerja mempunyai dua fungsi yaitu sebagai sarana untuk meningkatkan motivasi dan kemampuan pekerja. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimanakah pengaruh serikat pekerja yang diukur dengan indikator peranan serikat pekerja dalam penentuan tingkat upah karyawan, pengambitan keputusan bila terjadi PHK, penentuan promosi karyawan, penentuan tingkat keamanan kerja, peningkatan kemampuan kerja karyawan dan peningkatan kemampuan berorganisasi bagi karyawan terhadap kepuasan kerja karyawan 2. Bagaimanah pengaruh kepuasan kerja karyawan dengan adanya serikat pekerja terhadap kinerja karyawan ? Hipotesis dalam penelitian ini adalah: 1. Terdapat pengaruh yang signifikan antara serikat pekerja yang diukur dengan indikator peranan serikat pekerja datam penentuan tingkat upah karyawan, pengambilan keputusan bila terjadi PHK, penentuan promosi karyawan, penentuan tingkat keamanan kerja, peningkatan kemampuan kerja karyawan dan peningkatan kemampuan berorganisasi bagi karyawan terhadap kepuasan kerja karyawan 2. Terdapat pengaruh yang signifikan antara kepuasan kerja karyawan dengan adanya serikat pekerja terhadap kinerja karyawan Dengan menggunakan uji serentak atau uji F maka terbukti bahwa indikator-indikator yang digunakan delam penelitian ini yaitu peranan serikat pekerja dalam penentuan tingkat upah karyawan, pengambilan keputusan bila terjadi PHK, penentuan promosi karyawan, penentuan tingkat keamanan kerja, peningkatan kemampuan kerja karyawan dan peningkatan kemampuan berorganisasi bagi karyawan secara bersama-sama berpengaruh nyata terhadap kepuasan kerja karyawan.

Item Type: Monograph (Laporan Penelitian)
Additional Information: KKB KK2 331.88 Sed p
Uncontrolled Keywords: Serikat Pekerja
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD7795-8027 Labor policy. Labor and the state
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Creators:
CreatorsNIM
Sedianingsih, -NIDN0017025905
Nuri Herachwati, -NIDN'0030066603
Febriana Wuryaningrum, --
Depositing User: Ani Sistarina
Date Deposited: 12 Apr 2022 07:28
Last Modified: 12 Apr 2022 07:28
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/115126
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item