LAPORAN PELAKSANAAN MAGANG DI PT. INDONESIA POWER UPJP PERAK-GRATI : GAMBARAN PENERAPAN SISTEM TANGGAP DARURAT PT. INDONESIA POWER UPJP PERAK-GRATI SEBAGAI UPAYA PENGENDALIAN KONDISI DARURAT

RIZKY INTAN TRISNA DEWI (2019) LAPORAN PELAKSANAAN MAGANG DI PT. INDONESIA POWER UPJP PERAK-GRATI : GAMBARAN PENERAPAN SISTEM TANGGAP DARURAT PT. INDONESIA POWER UPJP PERAK-GRATI SEBAGAI UPAYA PENGENDALIAN KONDISI DARURAT. Laporan Magang thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (ABSTRAK)
LAPORAN PKL_RIZKY INTAN TD_101511133014_K3_FKM_UNAIR - ABSTRAK.pdf

Download (9MB)
[img] Text (FULLTEXT)
LAPORAN PKL_RIZKY INTAN TD_101511133014_K3_FKM_UNAIR.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB) | Request a copy
Official URL: https://lib.unair.ac.id

Abstract

Berdasarkan hasil pengamatan dan pembahasan yang telah disampaian tentang gambaran penerapan sistem taggap darurat PT. Indonesia Power UPJP Perak-Grati sebagai upaya pengendalian kondisi darurat, maka penulis menarik kesimpulan sebagai berikut: 1. PT. Indonesia Power UPJP Perak Grati merupakan perusahaan pembangkit Listrik tenaga gas dan uap yang terletak di di Jalan Raya Surabaya-Probolinggo KM 73, Desa Wates, Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur dan perusahaan ini menggunakan bahan bakar gas dan HSD. 2. PT. Indonesia Power UPJP Perak-Grati memiliki dua sistem produksi yakni open cycle dan combined cycle. 3. PT. Indonesia Power UPJP Perak Grati memiliki bagian keselamatan dan Kesehatan kerja yang tergabung dengan lingkungan. Bagian K3L berada di bawah Manajer Operasi dan dipimpin oleh supervisor senior. 4. PT. Indonesia Power UPJP Perak Grati berisiko mengalami bencana alam gunung meletus, banjir, tanah longsor, angin puting beliung, gempa, dan tsunami serta bencana industri kebakaran, ledakan, dan tumpahan minyak. 5. PT. Indonesia Power UPJP Perak Grati telah memiliki kebijakan terkait sistem tanggap darurat sesuai dengan UU No 1 Tahun 1970 dan PP No 50 Tahun 2012 yang dibuktikan dengan adanya kebijakan Integrated Management System (IMS), komitmen penetapan kawasan dilarang merokok, dokumen prosedur tanggap darurat, surat keputusan tim tanggap darurat, dan pemasangan informasi terkait dengan penanggulangan kondisi darurat. 6. PT. Indonesia Power UPJP Perak Grati telah memiliki struktur dan fungsi tim tanggap darurat yang ditetapkan melalui Surat Keputusan General Manager. Tim tanggap darurat terdiri dari tim pengamanan, pemadam kebakaran, P3K, penyelamat dokumen, kimia dan lingkungan, serta evakuasi yang telah mengikuti pelatihan dan memiliki sertifikat. Tim tanggap darurat telah memenuhi ketentuan Permenakertrans No 15 Tahun 2008 dan Kepmenakertrans No 186 Tahun 1999.

Item Type: Thesis (Laporan Magang)
Uncontrolled Keywords: KESELAMATAN KERJA
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine
Divisions: 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > S1 Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
RIZKY INTAN TRISNA DEWINIM101511133014
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMULYONONIDN0019095503
Depositing User: Ani Sistarina
Date Deposited: 08 Mar 2024 02:40
Last Modified: 05 Apr 2024 02:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/131252
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item