Fatihani Faradila Faza, 070517826 (2010) MAKANAN SEBAGAI SUMBER ASUPAN GIZI TERHADAP PRESTASI BELAJAR PADA SISWA TAAM ANANDA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2011-fazafatiha-18544-ant341-k.pdf Download (330kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2011-fazafatiha-15264-ant3410.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Kesehatan dan gizi merupakan faktor penting bagi anak untuk tumbuh dan berkembang, karena dengan tumbuh kembang yang baik anak akan mempunyai status gizi yang baik sehingga prestasi belajarnya juga baik. Makanan yang mengandung berbagai vitamin dan mineral, berperan untuk melancarkan bekerjanya fungsi organ-organ tubuh. Semua sumber makanan sangat penting sekali bagi tubuh terutama untuk anak sekolah yang merupakan tahap pertumbuhan dan perkembangan fisik dan kecerdasan (Depkes dalam Pamularsih, 2009:31). Dalam rangka penelitian untuk mengetahui hubungan keadaan tubuh sebagai akibat konsumsi makan dan penggunaan zat-zat gizi dengan prestasi belajar pada siswa TAAM Ananda. Peneliti melaksanakan penelitian di TAAM Ananda untuk mengetahui adakah hubungan antara status gizi dan prestasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan keadaan status gizi dan prestasi belajar melalui metode pengukuran antropometri dan recall 24 jam pada anak usia dini, kemudian menganalisa hubungan status gizi dan prestasi belajarnya. Hasil dari pengukuran antropometri diperoleh status gizi siswa TAAM Ananda yaitu anak dengan gizi baik 86,6%, gizi lebih 6,6% dan gizi kurang 4,4%. Untuk data prestasi belajar terbagi menjadi tiga kategori yaitu kategori baik, sedang dan kurang. Dari hasil penelitian, data yang diperoleh menunjukkan bahwa siswa TAAM Ananda dengan kategori nilai baik 53,3%, kategori nilai sedang 46,7% dan untuk kategori nilai kurang 2,2%. Dari kedua data tersebut yang diperoleh dari hasil pengukuran status gizi dan penilaian belajar pada siswa PAUD TAAM Ananda menunjukkan bahwa ada hubungan antara status gizi dan prestasi belajar, meski tidak dihitung signifikansi korelasinya. Selain itu perlu ditekankan adanya faktor lain yang mempengaruhi proses belajar anak di sekolah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 ANT 34 / 10 Faz m | ||||||
Uncontrolled Keywords: | GIZI; FOOD; CHILD | ||||||
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB5-3640 Theory and practice of education > LB1101-1139 Child study R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine > RA601-602 Food and food supply in relation to public health T Technology > TX Home economics > TX341-641 Nutrition. Foods and food supply |
||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Antropologi | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Dewi Rekno Ulansari | ||||||
Date Deposited: | 05 May 2011 12:00 | ||||||
Last Modified: | 09 Sep 2016 01:23 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/15200 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |