PERBEDAAN TINGKAT POLITIK ORGANISASI PADA DOSEN FAKULTAS-FAKULTAS ILMU SOSIAL DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS AIRLANGGA DITINJAU DARI BUDAYA ORGANISASI

Dinda Damayanie, 110310678 (2007) PERBEDAAN TINGKAT POLITIK ORGANISASI PADA DOSEN FAKULTAS-FAKULTAS ILMU SOSIAL DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS AIRLANGGA DITINJAU DARI BUDAYA ORGANISASI. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-damayanied-7279-psi80_07.pdf

Download (196kB) | Preview
[img] Text (full text)
gdlhub-gdl-s1-2008-damayanied-7279-psi80_07.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat politik organisasi pada dosen fakultas-fakultas ilmu sosial di lingkungan Universitas Airlangga ditinjau dari budaya organisasi. Penelitian ini merupakan penelitian eksplanatori, yang bertujuan untuk menjelaskan perbedaan antara satu variabel dengan variabel yang lain. Variabel dalam penelitian ini adalah budaya organisasi (variabel X) dan politik organisasi (variabel Y). Variabel budaya organisasi diukur dengan menggunakan skala OCAI (Organizational Culture Assessment Instrument) yang terdiri dari 4 tipe budaya: clan, adhocracy, market, dan hierarchy, sedangkan variabel politik organisasi diukur dengan menggunakan skala POPS (Perception of Organizational Politics Scale). Dalam penelitian ini dilakukan uji kesahihan aitem dengan menggunakan korelasi Product Moment Pearson, dan reliabilitas alat ukur dengan menggunakan Alpha Cronbach. Koefisien reliabilitas pada variabel budaya organisasi untuk clan sebesar 0,828, adhocracy sebesar 0,831, market sebesar 0,832 dan hierarchy sebesar 0,819, sedangkan untuk variabel politik organisasi koefisien reliabilitasnya sebesar 0,847. Hasil dari penggunaan teknik anova one-way pada variabel budaya organisasi dan politik organisasi diperoleh nilai F tabel sebesar 3,510 dengan signifikansi 0,032. Sehingga diperoleh kesimpulan bahwa ada perbedaan tingkat politik organisasi pada dosen fakultas-fakultas ilmu sosial di lingkungan Universitas Airlangga Surabaya ditinjau dari budaya organisasi. Setelah dilakukan analisis lanjutan dengan menggunakan multiple comparisons, diperoleh perbedaan rata-rata tingkat politik organisasi pada budaya clan dan hierarchy dengan budaya hierarhcy dan clan sebesar -1,711 dengan signifikansi 0,21. Hal ini berarti bahwa terdapat perbedaan tingkat politik organisasi yang signifikan diantara kedua budaya tersebut. Perbedaan rata-rata yang diperoleh antara tingkat politik organisasi pada budaya clan dan adhocracy dengan budaya hierarchy dan clan adalah sebesar -1.828 dengan signifikansi 0,021. Hal ini berarti bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara tingkat politik organisasi pada kedua budaya tersebut, sementara diperoleh perbedaan yang tidak signifikan antara tingkat politik organisasi pada budaya clan dan adhocracy dengan budaya clan dan hierarchy, dimana dapat dilihat dari perbedaan rata-rata sebesar -0,118 dengan signifikansi 0,872.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 Psi 80/07 Dam p
Uncontrolled Keywords: TINGKAT POLITIK ORGANISASI; DOSEN
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF1-940 Psychology
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture
Divisions: 11. Fakultas Psikologi
Creators:
CreatorsNIM
Dinda Damayanie, 110310678UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSeger Handoyo, Dr.UNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 11 Jun 2008 12:00
Last Modified: 13 Jun 2017 23:04
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/26764
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item