ANALISIS PENGARUH PENERAPAN MEKANISME GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) TERHADAP AKTIVITAS MANAJEMEN LABA PERUSAHAAN : Studi terhadap perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEJ

KEN RADITA, 040217487 (2006) ANALISIS PENGARUH PENERAPAN MEKANISME GOOD CORPORATE GOVERNANCE (GCG) TERHADAP AKTIVITAS MANAJEMEN LABA PERUSAHAAN : Studi terhadap perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEJ. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2006-raditaken-2758-a127_06.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2006-raditaken-2758-a127_06.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Manajemen laba merupakan penyimpangan perilaku manajer yang disebabkan oleh adanya konflik kepentingan antara manajer dan pemegang saham. Dalam hal ini, manajer akan berusaha mempengaruhi tingkat laba yang dilaporkan untuk memaksimalkan kepentingannya. Good Corporate Governance diindikasikan dapat menjadi mekanisme monitoring yang dapat mengontrol perilaku manajemen agar manajemen bertindak sesuai dengan kepentingan pemegang saham dan menghambat praktek manajemen laba Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti secara empiris mengenai pengaruh mekanisme Good Corporate Governance, yaitu proporsi komisaris independen, komite audit, kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial dan kualitas audit terhadap indikasi manajemen laba pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Jakarta (BEJ). Periode penelitian ini adalah tahun 2002-2004. Dengan menggunakan metode purposive sampling, diperoleh 67 perusahaan yang terpilih menjadi sampel. Berdasarkan perhitungan, discretionary accruals yang merupakan proksi manajemen laba, terdapat 43 perusahaan (64,18%) diindikasikan melakukan income increasing dan 24 perusahaan (35,82%) diindikasikan melakukan income decreasing. Pengujian terhadap hipotesis dilakukan dengan menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensi. Metode statistik inferensi yang digunakan adalah regresi berganda. Hasil yang berhasil didapatkan adalah bahwa variabel proporsi komisaris independen, kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial memiliki penga uh signifikan terhadap manajemen laba. Hal ini menunjukkan bahwa proporsi komisaris independen, kepemilikan institusional dan kepemilikan manajerial dapat menja('i mekanisme Good Corporate Governance yang dapat mengurangi konflik kepentingan antara manajer dan pemegang saham serta dapat menjadi mekanisme monitoring yang dapat menghambat praktek manajemen laba.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A.127/06 Rad a
Uncontrolled Keywords: CORPORATE GOVERNANCE; MARKETING MANAGEMENT
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD62.2-62.8 Management of special enterprises
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
KEN RADITA, 040217487UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorWidi Hidayat, Drs. H., M.Si., AkUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Luluk Lusiana
Date Deposited: 02 Nov 2006 12:00
Last Modified: 18 Jun 2017 21:34
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/352
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item