PENERAPAN TRANSPARANSI, AKUNTABILITAS DAN PARTISIPASI DALAM PENGELOLAAN IRIGASI DI KABUPATEN MOJOKERTO

EDY TAMBENG WI DJAJA, 090310659 L (2005) PENERAPAN TRANSPARANSI, AKUNTABILITAS DAN PARTISIPASI DALAM PENGELOLAAN IRIGASI DI KABUPATEN MOJOKERTO. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2006-widjajaedy-1782-ts25_06.pdf

Download (481kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Fulltext)
36008.pdf

Download (2MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Proses pembangunan yang top down membawa dampak kepada ketidakberdayaan masyarakat baik politik, ekonomi maupun social. Situasi masyarakat yang berkembang dengan cepat mengakibatkan perubahan wawasan pengembangan masyarakat yang lebih terbuka. Berdasarkan kondisi tersebut menjadikan sistem pengelolaan irigasi terdapat dua sistem pengelolaan yaitu pengelolaan irigasi oleh pemerintah dan masyarakat petani. Oleh sebab itu, dengan memperhatikan berbagai sejarah perjalanan pengelolaan irigasi yang dikaitkan dengan fenomena yang ada baik di dalam negeri maupun di luar negeri. akan dideskripsikan bagaimana penerapan transparansi, akuntabilitas dan partisipasi pengelolaan irigasi pada dua sistem pengelolaan tersebut. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan pengelolaan irigasi yang antara lain adalah (1). Bagaimana implementasi transparansi, akuntabilitas dan partisipasi dalam pengelolaan irigasi, (2) Bagaimana efisiensi pengelolaan irigasi terkait dengan implementasi transparansi, akuntabilitas dan partisipasi dan (3) Bagaimana pengelolaan irigasi kedepan sesuai dengan prinsip good governance dan respon masyarakat. Jenis penelitian yang dipakai adalan penelitian deskriptif dengan metode pengambilan data yang digunakan adalah dengan purposive sampling dan analisa data dengan cara mengumpulkan data, reduksi data, selanjutnya dengan mendisplay data untuk keperluan pengambilan kesimpulan. Berdasarkan analisa data yang dilakukan dapat diambil kesimpulan pada kedua Daerah Irigasi sudah menerapkan transparansi, akuntabilitas dan partisipasi, namun melakukannya dengan cara yang berbeda, hal ini tergantung dengan siapa yang mempunyai kewenangan dan kekuasaan dalam pengelolaan irigasi. Namun demikian dalam efisiensi pengelolaannya akan lebih efisien apabila hal itu dilakukan secara bersama-sama. Oleh karenanya kedepan pengelolaan irigasi disamping dengan menerapkan transparansi, akuntabilitas dan partisipasi juga perlu adanya penyerahan kewenangan dan kekuasaan kepada petani dalam pengelolaannya.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK-2 TS 25/06 Wid p
Uncontrolled Keywords: Transparancy, accountability, participation, efficiency, irrigation management
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28-70 Management. Industrial Management
T Technology > TD Environmental technology. Sanitary engineering > TD895-899 Industrial and factory sanitation
Divisions: 09. Sekolah Pasca Sarjana > Ilmu ilmu Sosial
Creators:
CreatorsNIM
EDY TAMBENG WI DJAJA, 090310659 LUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorWisnu Pramutanto P, Drs.,M.SiUNSPECIFIED
Thesis advisorSiti Aminah, Dra.,MAUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 2016
Last Modified: 22 Jan 2019 06:16
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/36008
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item