PENDIDIKAN DAN PELATIHAN JABATAN PNS (Studi Deskriptif Keikutsertaan PNS Dalam Diklat Struktural Sebagai upaya Mewujudkan Profesionaliame SDM)

SLAMET HARWANTO, 079514682 (2003) PENDIDIKAN DAN PELATIHAN JABATAN PNS (Studi Deskriptif Keikutsertaan PNS Dalam Diklat Struktural Sebagai upaya Mewujudkan Profesionaliame SDM). UNSPECIFIED thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
KK FIS AN 06 04 Har p.pdf

Download (438kB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Memasuki pembangunan sekarang ini yang diwarnai dengan pertumbuhan industri dan ekonomi, perkembangan teknologi serta globalisasi informasi, menuntut tersedianya Sumber Daya Manusia yang profesional, termasuk di dalamnya Pegawai negen Sipil (PNS). Upaya yang dilakukan ialah dengan meningkatkan kemampuan dan kualitas PNS, diantaranya melalui Diklat Struktural. Penelitian tentang keikutsertaan dalam Diklat Struktural ini penting dilakukan untuk melihat apakah melalui diklat ini profesionalisme PNS dapat terwujud, dilihat dari segi relevansinya terhadap masalah-masalah kedinasan. Dalam penelitian ini digunakan metode deskriptif untuk memperoleh gambaran yang sebenamya tentang keikutsertaan PNS dalam diklat struktural sebagai upaya mewujudkan profesionalisme SDM. Fokus yang dipilih adalah pelaksanaan diklat struktural meliputi tahap perencanaan, penyelenggaraan, dan evaluasi, serta perwujudan profesionalisme PNS yang dilihat dan segi refevansinya terhadap masalah-masalah kedinasan. Penelitian yang dilakukan di Kantor Pemerintah Kota Surabaya ini dibatasi pada jenjang diklat struktural ADUM Angkatan 235 tahun 2000. Agar terdapat persamaan persepsi antara peneliti dengan pembaca, maka peneliti membatasi konsep profesionalisme, yaitu kemampuan pegawai dalam mengatasi masalah kedinasan. Adapun masalah kedinasan yang dimaksud adalah perwujudan sikap kedinasan yang diterapkan di tempat kerja, meliputi prestasi, prakarsa, tanggung jawab, ketaatan kejujuran kerjasama, dan kepemimpinan. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan teknik Dokumentasi. wawancara serta kuesioner yang selanjutnya dianalisa dengan analisa Deskriptif -Kualitatif Hasil penafsiran/interpretasi yang telah dilakukan menunjukkan bahwa diklat ADUM Angkatan 235 tahun 2000 memang dipakai sebagai upaya untuk mewujudkan profesionalisme SDM. Upaya ini tampak sejak tahap perencanaan, penyelenggaraan, sampai dengan evaluasi. Namun demikian penyempurnaan per1u dilakukan oleh penyelenggara diklat terutama yang berkaitan dengan metode pengajaran. Hal ini karena tujuan yang terpenting yang seharusnya dapat tercapai adalah kemanfaatan diklat tersebut bagi perwujudan profesionalisme SDM. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa responden sebagai alumni Diklat ADUM mempunyai sikap kedinasan {Prestasi, Prakarsa,Tanggung jawab, Ketaatan, Kejujuran.Kerjasama, dan Kepemimpinan} yang cukup baik, yang terbukti dari jawaban yang berhasil dihimpun melalui kuesioner dan wawancara.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Additional Information: KKB KK-2 FIS AN 06-04 Har p
Uncontrolled Keywords: TRAINING
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB5-3640 Theory and practice of education > LB1705-2286 Education and training of teachers and administrators
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Administrasi Negara
Creators:
CreatorsNIM
SLAMET HARWANTO, 079514682UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDidit Soepodio. MSi, Drs., M.Si.UNSPECIFIED
Depositing User: Mrs. Djuwarnik Djuwey
Date Deposited: 18 Nov 2016 19:39
Last Modified: 18 Nov 2016 19:39
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/46215
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item