MARIANA SRIDEWI, 049715795
(2004)
ANALISIS PENGARUH ASOSIASI MEREK BERDASARKAN FUNGSI MEREK TERHADAP RESPON PELANGGAN SEPATU OLAHRAGA MEREK NIKE DI SURABAYA.
Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Abstract
Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh asosiasi merek berdasarkan fungsi
merek terhadap respon pelanggan sepatu olahraga merek Nike eli Surabaya.
Responden yang diteliti adalah pembeli dan pengguna sepatu olahraga merek Nike
pada saat melakukan aktifitas olahraga, senam, dan maupun saat mengikuti
perlombaan yang berada di Surabaya yang telah mempunyai pengalaman
menggunakan sepatu olahraga merek Nike selama lebih dari tiga bulan sebingga
mereka memiliki kemampuan melakukan asosiasi berdasarkan fungsi merek dengan
lebih baik.
Seratus responden telah mengisi kuesioner dan menjadi sumber data
penelitian ini. Dengan teknik pearson product moment correlation dan teknik
cronbach alpha, data penelitian ini telah memenuhi syarat valid dan reliabel. Uji
hipotesis yang elilakukan dengan menggunakan teknik analisis regresi linier berganda
lmtuk mengetahui pengaruh keempat variabel independen secara bersama-sama
terhadap variabel dependen dan untuk mengetahui pengaruh masing-masing variabel
independen secara parsial terhadap variabel dependen.
Berdasarkan hasil analisis, diperoleh simpulan bahwa variabel fungsi jaminan,
fungsi identiftkasi personal, fungsi identifikasi sosial, dan fungsi status secara
bersama-sama maupun secara par sial memiliki pengaruh secara signifikan terhadap
respon peJanggan sepatu olahraga merek Nike di Surabaya.
Berdasarkan hasil penelitian ini, saran untuk pihak manajemen perusahaan produsen sepatu olahraga merek Nike adalah mempertahankan bahkan meningkatkan fungsi jaminan, fungsi identiflkasi personal, fungsi identiflkasi sosial, dan fungsi status yang dapat diperoleh pelanggannya, sehingga terciptalah respon pelanggan lebih tinggi terhadap sepatu olahraga merek Nike di Surabaya. Fungsi jarninan mempunyai gambaran persepsi pelanggan yang terendah nilainya. Produsen maupun distributor lokalnya dapat menyelenggarakan kegiatan (event), sehingga pelanggan merasa menjadi bagian sebuah hal yang spesial dan personal, yang memberi makna tertentu bagi peJanggan. Kegiatan (events) harus melibatkan pelanggan secara Jangsung misalnya pihak distributor menyelenggarakan pameran dagang yang memamerkan keluaran sepatu olahraga merek Nike terbaru dengan berbagai keunggulan yang memberikan fungsi jaminan bagi para pelanggannya tanpa kecuali. Bagi penelitian selanjutnya dapat diperluas lingkup penelitian terutama respon pelanggan, yaitu kesediaan pelanggan untuk merekomendasikan sepatu olahraga merek Nike kepada orang lain, kesediaan petanggan untuk menerima perluasan
merek yang dilakukan oleh perusahaan produsen sepatu olahraga merek Nike melalui kategori produk yang lain, dan keseeliaan pelanggan untuk membayar merek dari
suatu prod uk tersebut dengan sebuah harga premium.
Actions (login required)
|
View Item |