HUBUNGAN FAKTOR PERSONAL PEKERJA TERHADAP UNSAFE ACTIONS DI BAGIAN MAINTENANCE MEKANIK, PT SMART TBK, SURABAYA

A’AN MINARTI, 101310113042 (2016) HUBUNGAN FAKTOR PERSONAL PEKERJA TERHADAP UNSAFE ACTIONS DI BAGIAN MAINTENANCE MEKANIK, PT SMART TBK, SURABAYA. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
FV.HKK 42-16 Min h abstrak.pdf

Download (110kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
FV.HKK 42-16 Min h.pdf
Restricted to Registered users only

Download (910kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penyebab utama terjadinya kecelakaan kerja adalah faktor manusia yang melakukan tindakan tidak aman. Tindakan tidak aman ini disebabkan adanya faktor sumber penyebab dasar yang salah satunya adalah faktor personal. Faktor personal adalah faktor yang berasal dari individu itu sendiri berupa karakteristik pekerja, pengetahuan dan motivasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara faktor personal dengan unsafe actions di bagian Maintenance Mekanik, PT SMART Tbk, Surabaya. Penelitian ini merupakan jenis penelitian observasional menggunakan rancang bangun cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 21 pekerja di bagian Maintenance Mekanik, PT SMART Tbk, Surabaya. Data yang diperoleh disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan tabulasi silang yang dianalisis dengan menggunakan uji statistik korelasi Spearman dengan alpha 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pekerja yang melakukan unsafe actions kategori rendah dengan jenis unsafe actions yang terbanyak dilakukan oleh pekerja adalah tidak menggunakan APD saat bekerja, tidak memperingatkan rekan kerja yang melakukan tindakan tidak aman, dan posisi tubuh yang salah saat bekerja .Terdapat hubungan kategori sedang antara pengetahuan dan motivasi dengan unsafe actions di bagian Maintenance Mekanik, PT SMART Tbk, Surabaya. Berdasarkan hasil penelitian ini, saran yang dapat diberikan adalah meningkatkan pengawasan yang dilakukan oleh pihak EHFS dan kepala bagian Maintenance Mekanik terhadap unsafe actions yang dilakukan pekerja pada saat bekerja untuk menekan jumlah unsafe actions, memberikan pelatihan K3 secara berkala terkait cara kerja yang aman dan pentingnya menggunakan APD saat bekerja untuk menambah pengetahuan pekerja, memberikan penyegaran kembali mengenai kebijakan K3 perusahaan, peraturan perusahaan, perjanjian kerja sama atau sanksi yang diterima apabila melanggarnya, memberikan reward berupa penghargaan atau pujian terhadap hasil kerja baik yang dilakukan pekerja untuk meningkatkan motivasi saat bekerja. Kata kunci : Faktor personal, unsafe actions, kecelakaan kerja.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKC KK FV.HKK 42-16 Min h
Uncontrolled Keywords: Faktor personal, unsafe actions, kecelakaan kerja.
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T55-T55.3 Industrial safety. Industrial accident prevention
Divisions: 15. Fakultas Vokasi > Departemen Kesehatan > D3 Hiperkes dan Keselamatan Kerja
Creators:
CreatorsNIM
A’AN MINARTI, 101310113042UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMulyono, S.KM., M.KesUNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 26 Mar 2017 18:10
Last Modified: 26 Mar 2017 18:10
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/55403
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item