PENGARUH KAPASITAS SUMBER DAYA MANUSIA DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KUALITAS INFORMASI LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KOTA MADIUN DENGAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL MODERATING

SHARAH PUTRI NOER ASMARAWATI, 041211331063 (2017) PENGARUH KAPASITAS SUMBER DAYA MANUSIA DAN SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KUALITAS INFORMASI LAPORAN KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KOTA MADIUN DENGAN TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL MODERATING. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
A. 60-17 Asm p abstrak.pdf

Download (622kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
A. 60-17 Asm p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kapasitas sumber daya manusia dan sistem pengendalian internal terhadap kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah dengan teknolgi informasi dan komitmen organisasi sebagai variabel moderating. Penelitian ini dilakukan dengan model penyebaran kuesioner kepada seluruh pegawai akuntansi/penatausahaan keuangan yang bekerja di SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) kota Madiun. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai akuntansi/penatausahaan keuangan yang bekerja di 34 SKPD. Sampel dalam penelitian ini adalah 69 auditor dari 34 SKPD yang mau mengisi kuesioner penelitian ini. Kuesioner yang telah terkumpul kemudian dianalisis menggunakan program SPSS (Statistical Product and Service Solution) versi 21. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kapasitas sumber daya manusia dan sistem pengendalian internal berpengaruh positif terhadap kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah kota Madiun. Sedangkan variabel teknologi informasi dan komitmen organisasi tidak dapat memperkuat pengaruh variabel kapasitas sumber daya manusia dan sistem pengendalian internal terhadap kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah kota Madiun. Variabel teknologi informasi dan komitmen organisasi berlaku sebagai variabel moderator (homologizer). Kata Kunci: kapasitas sumber daya manusia, sistem pengendalian internal, teknologi informasi, komitmen organisasi, kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah, Statistical Product and Service Solution (SPSS)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A. 60-17 Asm p
Uncontrolled Keywords: kapasitas sumber daya manusia, sistem pengendalian internal, teknologi informasi, komitmen organisasi, kualitas informasi laporan keuangan pemerintah daerah, Statistical Product and Service Solution (SPSS)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance > HJ9-9940 Public finance > HJ9103-9695 Local finance. Municipal finance
T Technology > T Technology (General) > T58.6-58.62 Management information systems
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
SHARAH PUTRI NOER ASMARAWATI, 041211331063UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorZaenal Fanani, Dr., SE., MSA., Ak., CA.UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 18 Jul 2017 23:53
Last Modified: 18 Jul 2017 23:53
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/59127
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item