FIRMAN NUR CHOLIQ, 101214453014 (2017) ANALISIS ANGKA KEMATIAN PASIEN BERDASARKAN KARAKTERISTIK PASIEN DAN ASPEK ORGANISASI DI INSTALASI GAWAT DARURAT (IGD) RUMAH SAKIT MUHAMMADIYAH LAMONGAN. Thesis thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK_TKA.38 17 Cho a.pdf Download (114kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
FULLTEXT_TKA.38 17 Cho a.pdf Restricted to Registered users only until 15 November 2020. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Selama kurun waktu 6 tahun terakhir, angka kematian IGD RS Muhammadiyah Lamongan tidak pernah mencapai angka standar. Angka kematian terakhir pada tahun 2016 adalah sebesar 6,62‰ dari standarnya 2‰. Tujuan penelitian ini adalah memberikan rekomendasi penurunan angka kematian berdasarkan analisis pengaruh karakteristik pasien terhadap mutu kinerja IGD, dan analisis pengaruh mutu kinerja terhadap output pasien serta analisis faktor organisasi. Penelitian ini termasuk dalam penelitian observasional, dengan rancang bangun cross sectional. Waktu penelitian dilakukan antara bulan November 2016 sampai dengan Mei 2017. Pengambilan data dilakukan dengan cara pengamatan secara langsung kepada pasien serta mengikuti pergerakan waktu dan aktivitas yang dilakukan kepada pasien, juga dengan memberikan kuesioner kepada dokter dan perawat IGD RSML. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh karakteristik pasien yaitu antara komorbid terhadap respon time dokter IGD dan waiting room time, cara datang terhadap respon time dokter konsultan, serta level ESI terhadap respon time dokter konsultan, dan lama rawat IGD. Pada aspek mutu kinerja tidak mempunyai pengaruh terhadap output pasien. Organization learning capability perlu perbaikan pada aspek knowledge transfer. Mutu kinerja perlu perbaikan pada pasien yang tidak dikonsultasikan ke dokter spesialis, lama rawat IGD yang panjang dan waktu tunggu ruangan yang lama. Rekomendasi penelitian ini antara lain edukasi pasien dan keluarga pada aspek karakteristik pasien, pendidikan dan pelatihan lanjutan untuk pegawai IGD, peningkatan koordinasi yang efektif antara IGD dengan unit kerja yang lain, mewajibkan konsultasi pada seluruh pasien rawat inap, serta pengaturan perpindahan dokter jaga ruangan secara fleksibel, penerapan lean manajemen di RSML, pemisahan alur pasien pada ESI level 3.
Item Type: | Thesis (Thesis) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKC KK-2 TKA.38/17 Cho a | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | IGD, kematian pasien, karakteristik pasien, mutu kinerja | |||||||||
Subjects: | P Language and Literature > P Philology. Linguistics > P302-302.87 Discourse analysis R Medicine > R Medicine (General) > R735-854 Medical education. Medical schools. Research |
|||||||||
Divisions: | 10. Fakultas Kesehatan Masyarakat > Magister Administrasi dan Kebijakan Kesehatan | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Mrs Nadia Tsaurah | |||||||||
Date Deposited: | 14 Nov 2017 21:54 | |||||||||
Last Modified: | 14 Nov 2017 21:54 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/66600 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |