ASUHAN KEPERAWATAN KERUSAKAN INTEGRITAS KULIT PADA PASIEN PENYAKIT GINJAL KRONIK

JIKY DARMAWAN, 151511913138 (2018) ASUHAN KEPERAWATAN KERUSAKAN INTEGRITAS KULIT PADA PASIEN PENYAKIT GINJAL KRONIK. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRACT_FV.KP.81 18 Sul h.pdf

Download (334kB) | Preview
[img] Text (FULLTEX)
FULL TEXT_FV.KP.87 18 Dar a.pdf
Restricted to Registered users only until 9 November 2021.

Download (1MB)
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Penyakit Ginjal Kronik (PGK) merupakan gangguan fungsi renal yang bertambah dan tidak dapat diperbarui dimana kemampuan tubuh gagal untuk mempertahankan metabolisme dan keseimbangan cairan dan elektrolit. Banyak penderita Penyakit Ginjal Kronik mengalami gangguan kulit, hal ini disebabkan oleh peningkatan kadar ureum, peningkatan kadar ureum akan menyebabkan respon integumen ureum pada jaringan kulit yang menyebabkan akumulasi toksin tertahan didalam kulit yang menimbulkan pruritus, kulit kering dan pecah, sehingga menyebabkan masalah kerusakan integritas kulit. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus, dimana akan dipelajari suatu permasalahan melalui suatu kasus dengan menggunakan proses keperawatan. Subyek penelitian yaitu pasien Penyakit Ginjal Kronik dengan kerusakan integritas kulit di RSUD Ibnu Sina Gresik berjumlah 2 orang. Data dikumpulkan dengan cara anamnesa dan observasi langsung kepada subyek penelitian tanpa diberi nama tetapi diberi kode khusus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua pasien mengalami kerusakan integritas kulit pada Tn. T dan Ny. S karena kulit kering dan gatal-gatal. Kedua pasien dilakukan tindakan keperawatan kulit secara baik dan benar dengan mempertahankan kulit pasien tetap bersih dan memberikan lotion dan kedua pasien, masalah teratasi pada hari ke empat. Setelah melaksanakan asuhan keperawatan pada pasien Penyakit Ginjal Kronik dengan masalah kerusakan integritas kulit diharapkan meningkat kemampuan pasien dalam mengatasi kerusakan integritas kulit secara mandiri mulai dari memperatahankan kulit pasien tetap bersih dan perawatan kulit kering dan gatal-gatal dengan pemberian lotion.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: FV.KP.87/18 Dar a
Uncontrolled Keywords: Asuhan Keperawatan, Penyakit Ginjal Kronik, Kerusakan Integritas kulit
Subjects: R Medicine
R Medicine > RT Nursing
Divisions: 18. PSDKU Gresik
Creators:
CreatorsNIM
JIKY DARMAWAN, 151511913138UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorSusilo Hariyanto, S.Kep.Ns.M.KepUNSPECIFIED
Thesis advisorNs.Hafna Illmy Muhalla, S.Kep.M.Kep.Sp.Kep.M.BUNSPECIFIED
Depositing User: Arry Punanta
Date Deposited: 22 Feb 2019 04:08
Last Modified: 22 Feb 2019 04:08
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/75460
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item