FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI PT. SEMEN BOSOWA BANYUWANGI

MAULIDA RACHMADIYAWATI, 101511535043 (2019) FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PERILAKU PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI PADA PEKERJA BAGIAN PRODUKSI PT. SEMEN BOSOWA BANYUWANGI. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text
PSDKU.FKM.25-19 Rac f abstrak.pdf

Download (29kB)
[img] Text
PSDKU.FKM.25-19 Rac f daftar isi.pdf

Download (29kB)
[img] Text
PSDKU.FKM.25-19 Rac f daftar pustaka.pdf

Download (90kB)
[img] Text (FULLTEXT)
PSDKU.FKM.25-19 Rac f.pdf
Restricted to Registered users only until 17 October 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Pekerja tidak menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) saat bekerja adalah termasuk ke dalam perilaku tidak aman yang dapat meningkatkan risiko keparahan akibat kecelakaan kerja maupun penyakit akibat kerja sehingga dapat menimbulkan kerugian bagi pekerja maupun perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah melakukan analisis faktor yang berhubungan dengan perilaku penggunaan APD (Alat Pelindung Diri) pada pekerja bagian produksi di PT. Semen Bosowa Banyuwangi. Penelitian ini termasuk dalam penelitian observasional analitik dengan desain penelitian cross sectional. Sampel pada penelitian ini berjumlah 30 pekerja bagian produksi PT. Semen Bosowa Banyuwangi. Variabel yang diteliti adalah activator (pengetahuan, persepsi bahaya, motivasi, kebutuhan selamat, serta peraturan dan prosedur keselamatan), consequence (punishment), dan perilaku penggunaan APD (Alat Pelindung Diri). Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah uji koefisien kontingensi untuk menganalisis kuat hubungan antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antara pengetahuan (CC=0,155), persepsi bahaya (CC=0,033), peraturan dan prosedur keselamatan (CC=0,036), dan punishment (CC=0,149) dengan perilaku penggunaan APD (Alat Pelindung Diri) pada pekerja bagian produksi PT. Semen Bosowa Banyuwangi adalah sangat rendah, sedangkan hubungan antara motivasi (CC=0,299) dan kebutuhan selamat (CC=0,260) dengan perilaku penggunaan APD (Alat Pelindung Diri) pada pekerja bagian produksi PT. Semen Bosowa Banyuwangi adalah rendah. Kesimpulan dari penelitian ini adalah faktor activator (pengetahuan, persepsi bahaya, motivasi, kebutuhan selamat, serta peraturan dan prosedur keselamatan) dan faktor consequence (punishment) memiliki hubungan sangat rendah dengan perilaku penggunaan APD (Alat Pelindung Diri) pada pekerja bagian produksi PT. Semen Bosowa Banyuwangi. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, disarankan kepada perusahaan dan pekerja untuk meningkatkan perilaku aman menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) yaitu dengan cara mengadakan evaluasi pelatihan, toolbox meeting, observasi perilaku aman, pengadaan program reward dan pengadaan PP (Peraturan Perusahaan)/PKB (Perjanjian Kerja Bersama).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PSDKU.FKM.25-19 Rac f
Uncontrolled Keywords: perilaku, activator, consequence, alat pelindung diri
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA1-1270 Public aspects of medicine > RA421-790.95 Public health. Hygiene. Preventive medicine
Divisions: 17. PSDKU Banyuwangi > Kesehatan Masyarakat
Creators:
CreatorsNIM
MAULIDA RACHMADIYAWATI, 101511535043UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorY. Denny Ardyanto W, NIDN: '0001126303UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 17 Oct 2019 07:14
Last Modified: 17 Oct 2019 07:14
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/89335
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item