PENGARUH CORPORATE ETHICAL VALUE, PERSON-ORGANIZATION FIT TERHADAP KEPUASAN KERJA, KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR DI PG-TK-SD AL-CHUSNAINI

PERGOLA ANDRAWINA, 041141029 (2014) PENGARUH CORPORATE ETHICAL VALUE, PERSON-ORGANIZATION FIT TERHADAP KEPUASAN KERJA, KOMITMEN ORGANISASIONAL DAN ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR DI PG-TK-SD AL-CHUSNAINI. Thesis thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s2-2014-andrawinap-30389-6.abstr-k.pdf

Download (127kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s2-2014-andrawinap-30389-full text.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Manusia dalam pergaulannya membutuhkan pedoman untuk dapat melakukan aktivitas sehari-hari agar tidak menggangu dan mengorbankan kepentingan orang lain yaitu dengan etika. Etika bisa diterapkan dimana saja termasuk di dalam perusahaan, namun tidak semua karyawan di dalam perusahaan mempunyai nilai etika yang sama dengan perusahaan. Kesesuaian nilai antara karyawan dengan perusahaan dapat menghasilkan sesuatu yang positif, “sebuah kesesuaian yang kuat antara karyawan dan organisasi (person-organization fit) dapat mengakibatkan hasil positif untuk keduanya termasuk berkurangnya tingkat perputaran keluar, OCB (Hoffman dan Woehr, 2006), kepuasan kerja dan komitmen” (Varquer dkk., 2003). Sebagai organisasi yang bergerak di bidang pendidikan PG-TK-SD Al-Chusnaini membutuhkan perilaku diluar deskripsi formal (organizational citizenship behavior) untuk dapat memberikan pelayanan maksimal terutama oleh guru, sehingga siswa akan lebih mudah memahami proses pembelajaran dan organisasi dapat beroperasi lebih efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan nilai etika (corporate ethical value) dalam perusahaan dapat mempengaruhi kesesuaian nilai antara karyawan dengan organisasi (person-organization fit) sehingga dapat memunculkan kepuasan kerja dan komitmen organisasional yang selanjutnya menghasilkan perilaku kerja diluar peran formal (organizational citizenship behavior) di PG-TK-SD Al-Chusnaini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan Partial Least Square untuk menguji hipotesis penelitian. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 52 orang yang merupakan karyawan tetap PG-TK-SD Al-Chusnaini. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa corporate ethical value berpengaruh positif signifikan terhadap person-organization fit, selanjutnya person-organization fit berpengaruh positif signifikan terhadap kepuasan kerja dan komitmen organisasional, diikuti kepuasan kerja dan komitmen organisasional berpangaruh positif signifikan terhadap organizational citizenship behavior di PG-TK-SD Al-Chusnaini.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: KKB KK - 2 TSM. 05/14 And p
Uncontrolled Keywords: corporate ethical value, person-organization fit, job satisfaciton, organizational commitment, organizational citizenship behavior
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology > BF511-593 Emotion, Feeling, Affection
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture
H Social Sciences > HF Commerce > HF5549-5549.5 Personnel management. Employment
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Sains Manajemen
Creators:
CreatorsNIM
PERGOLA ANDRAWINA, 041141029UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorPraptini Yulianti, Dra., M.SiUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Duwi Prebriyuwati
Date Deposited: 2015
Last Modified: 30 Aug 2016 09:36
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/38588
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item