PERANAN SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER TEAHADAP PELAYANAN ORGANISASI HOTEL DI NOVOTEL SUAABAYA HOTEL" SUITES (STUDI MENGENAI PERANAN SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER DAlAM MEMPERCEPAT ALIRAN INFORMASI ANTARA FRONT OFFICE DEPARTMENT DAN HOUSEKEEPING DEPARTEMEN SERTA SOLUSI DAN KENDALA DARI PENGGUNAAN TEKNOLOGI KOMPUTER TERSEBUT)

RAKA RADINTA (2005) PERANAN SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER TEAHADAP PELAYANAN ORGANISASI HOTEL DI NOVOTEL SUAABAYA HOTEL" SUITES (STUDI MENGENAI PERANAN SISTEM INFORMASI BERBASIS KOMPUTER DAlAM MEMPERCEPAT ALIRAN INFORMASI ANTARA FRONT OFFICE DEPARTMENT DAN HOUSEKEEPING DEPARTEMEN SERTA SOLUSI DAN KENDALA DARI PENGGUNAAN TEKNOLOGI KOMPUTER TERSEBUT). Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Fis pw 74 05-Rad p.pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Teknologi perangkat keras komputer berkembang dengan kecepatan yang makin tinggi, misalnya penggunaan perangkat keras yang semakin kecil dan semakin canggih. Dalam beberapa tahun saja perangkat keras dan lunak komputer cenderung kadaluwarsa. Perkembangan ini memungkinkan berbagai aplikasi yang tidak mungkin sebelumnya, seperti penggunaan Local Area Network. Perkembangan ini juga ditunjang dengan perkembangan teknik-teknik perangkat lunak. Pembuatan program aplikasi seperti sistem reservasi pada Front Office Department, penetapan Room Status pada Housekeeping, pencatatan nama-nama perusahaan dan Travel Agent yang masing-masing mempunyai kebijaksanaan harga masing-masing, maupun saat penghitungan data tingkat hunian kamar dan keuntungan hotel oleh Night Auditor dan Accounting Department. Dalam penelitian ini penulis meneliti mengenai peranan sistem informasi berbasis komputer dalam mempercepat aliran informasi antara Front Office department dan Housekeeping departemen serta solusi dan kendala dari penggunaan teknologi komputer tersebut. Lokasi penulis mangadakan penelitian di bagian Front Office department yang dilaksanakan di Novotel Surabaya Hotel & Suites, dengan alamat di jalan Ngagel 173-175 Surabaya. Dengan jangka waktu selama tiga bulan dan pelaksanaannya dimulai bulan Agustus sampai Oktober 2003. Dalam penelitian ini penentuan informan yang dipilih untuk mendapatkan informasi yang sesuai dengan obyek penelitian ditetapkan terlebih dahulu. Komputer memiliki arti penting dalam kegiatan perusahaan terutama dalam bidang jasa seperti hotel. Komputer tersebut dapat memperingan dan mempercepat tugas-tugas seluruh bagian hotel. Novotel Surabaya sendiri menggantungkan kegiatan operasinya pada sistem informasi komputer dalam satu jaringan ini. Sehingga jika komputer dalam keadaan tidak dapat melakukan tugasnya maka bagian bagian tertentu seperti kasir dan operator akan kesulitan dalam melayani permintaan tamunya. Dan dengan penggunaan yang tidak dilandasi dengan pengetahuan yang cukup dan teknologi pendukung yang kurang memadai akan berakibat lebih buruk bagi Hotel. Jadi secanggih apapun teknologi yang digunakan namun tanpa dukungan keahlian dan teknologi pendukung maka teknologi tersebut tidak berarti.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir D3)
Additional Information: KKB KK-2 FIS PW.74/05 Rad p (FULL TEXT TIDAK TERSEDIA)
Uncontrolled Keywords: sistem informasi, pelayanan, hotel
Subjects: T Technology > TX Home economics > TX901-946.5 Hospitality industry. Hotels, clubs, restaurants, etc. Food service
Divisions: 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Pariwisata (D3)
Creators:
CreatorsNIM
RAKA RADINTANIM070110803-S
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorM. Nurdin Razak, S.SosUNSPECIFIED
Depositing User: Andri Yanti
Date Deposited: 15 Jan 2017 18:41
Last Modified: 15 Jan 2017 18:41
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/51023
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item