PERLINDUNGAN HUKUM HAK PRIVASI ATAS DATA PRIBADI TERKAIT TARGETED ADVERTISING

CHESA RAMADHAN, 031311133093 (2017) PERLINDUNGAN HUKUM HAK PRIVASI ATAS DATA PRIBADI TERKAIT TARGETED ADVERTISING. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img]
Preview
Text (abstrak)
FH. 39-17 Ram p abstrak.pdf

Download (85kB) | Preview
[img] Text (fulltext)
FH. 39-17 Ram p.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Hak privasi adalah salah satu hak asasi manusia yang pada dewasa ini terancam oleh semakin mudahnya akses terhadap informasi dalam data pribadi yang dimiliki oleh subjek data. Mudahnya akses terhadap informasi didorong oleh semakin tingginya nilai suatu informasi, sehingga banyak pihak yang berlombalomba untuk mendapatkan informasi. Tingginya nilai informasi diakibatkan oleh penggunaan informasi untuk kegiatan komersial, salah satu nya adalah untuk Targeted advertising. Targeted advertising mengancam hak privasi data pribadi terutama pada proses pengumpulan data dan pelaksanaan targeted advertising. Namun negara-negara di dunia mempunyai pandangan yang berbeda terhadap ancaman privasi yang ditimbulkan oleh targeted advertising sehingga di Indonesia sendiri belum ada ketentuan yang jelas apakah targeted advertising merupakan pelanggaran hak privasi dalam data pribadi. Di Indonesia belum ada perlindungan hak privasi dalam data pribadi, serta targeted advertising, sehingga perlu adanya suatu peraturan perundang-undang yang mengatur secara khusus mengenai perlindungan hak privasi dalam data pribadi. Penelitian ini menjawab dua isu hukum, yaitu: (1) Bentuk pelanggaran pelaksanaan targeted advertising terhadap hak privasi atas informasi pribadi; dan (2) Perlindungan hukum oleh peraturan perundang-undangan terhadap hak privasi data pribadi terkait targeted advertising. Kata kunci: Targeted Advertising; Hak Privasi; dan Data Pribadi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 FH. 39-17 Ram p
Uncontrolled Keywords: Targeted Advertising; Hak Privasi; dan Data Pribadi.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5801-6182 Advertising
K Law > K Law (General)
Divisions: 03. Fakultas Hukum
Creators:
CreatorsNIM
CHESA RAMADHAN, 031311133093UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorMasitoh Indriani, S.H., LL.M.UNSPECIFIED
Depositing User: Tatik Poedjijarti
Date Deposited: 05 Jul 2017 16:52
Last Modified: 05 Jul 2017 16:52
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/58409
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item