ERNA SULISTYOWATI, 091171405 (2018) PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE, CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY DAN INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP FIRM’S VALUE DIMEDIASI INTERNET FINANCIAL REPORTING TIMELINESS. Disertasi thesis, Universitas Airlangga.
|
Text (Abstrak)
Dis. A. 15-18 Sul p Abstrak.pdf Download (218kB) | Preview |
|
Text (Fulltext)
Dis. A. 15-18 Sul p.pdf Restricted to Registered users only until 5 October 2021. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh corporate governance, corporate social responsibility dan intellectual capital terhadap firm’s value dimediasi internet financial reporting timeliness dengan mengadopsi agency theory sebagai grand theory dengan teori pendukungnya adalah Resources Based View (RBV) theory, legitimacy theory dan signaling theory. Keterbaharuan dari penelitian ini adalah pada metode penelitian yaitu variabel, model penelitian dan teknik analisis penelitian. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Kriteria populasi adalah perusahaan yang masuk dalam peringkat Indonesia Most Trusted Companies. Sampel yang digunakan sebanyak 90 perusahaan mulai tahun 2010 - 2015. Teknik analisis data menggunakan Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian ini memberikan bukti empiris bahwa Internet Financial Reporting Timeliness memediasi pengaruh Corporate Governance terhadap Firm’s Value. Artinya semakin cepat waktu penyampaian internet financial reporting timeliness (IFRT) melalui implementasi Corporate Governance mampu meningkatkan Firm’s Value. Internet Financial Reporting Timeliness tidak memediasi pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap Firm’s Value. Artinya pesatnya penggunaan internet di kalangan masyarakat dalam berbagai media yang telah digunakan perusahaan untuk mengkomunikasikan program CSR-nya, yaitu laporan social (social report), melalui laman (website) perusahaan dan dengan iklan dapat mengomunikasikan program CSR yang dilakukan sehingga Firm’s Value meningkat. Internet Financial Reporting Timeliness memediasi pengaruh Intellectual Capital Terhadap Firm’s Value. Artinya Intellectual Capital menjadi salah satu pertimbangan dalam merumuskan strategi dan dapat membangun identitas dan bingkai strategi, termasuk orang-orang yang membantu mengembangkan, memantau atau mengelola bisnis dari perspektif internal, serta dorongan eksternal yang berfokus pada kemampuan untuk berkomunikasi dan menunjukkan hasil kepada external stakeholders.
Item Type: | Thesis (Disertasi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Dis. A. 15-18 Sul p | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Internet Financial Reporting Timeliness, Corporate Governance, Corporate Social Responsibility, Intellectual Capital, Firm’s Value, Partial Least Square. | |||||||||
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture | |||||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Doktoral Ilmu Akuntansi | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Tatik Poedjijarti | |||||||||
Date Deposited: | 05 Oct 2018 10:20 | |||||||||
Last Modified: | 05 Oct 2018 10:20 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/74367 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |