COST VALUE PROFIT ANALYSIS DENGAN ACTIVITY-BASED COSTING SEBAGAI ALAT BANTU PERENCANAAN LABA JANGKA PENDEK PADA PT KERETA API (PERSERO) DAOP VIII SURABAYA.

Infitahatul Kamalia, 040214504 E (2007) COST VALUE PROFIT ANALYSIS DENGAN ACTIVITY-BASED COSTING SEBAGAI ALAT BANTU PERENCANAAN LABA JANGKA PENDEK PADA PT KERETA API (PERSERO) DAOP VIII SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.

[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2008-kamaliainf-7565-a28307-k.pdf

Download (345kB) | Preview
[img] Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2008-kamaliainf-7565-'FULL-k.pdf
Restricted to Registered users only

Download (962kB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Peningkatan produksi dan keterbatasan yang dimiliki perusahaan menyebabkan sulit dicapainya laba bersih yang tinggi, yang merupakan salah satu ukuran kinerja manajemen bagi stakeholders. Untuk mengatasi kesulitan tersebut mutlak diperlukan informasi yang relevan dan akurat untuk perencanaan laba yang baik oleh manajemen perusahaan. Analisa mengenai pengaruh faktor-faktor terhadap pencapaian laba disebut analisa cost volume profit. Faktor-faktor tersebut adalah harga jual, volume penjualan, biaya variabel, biaya tetap, dan komposisi penjualan yang harus dipelajari dan dianalisa. PT Kereta Api (Persero) DAOP VIII merupakan perusahaan jasa transportasi yang dalam merencanakan labanya mengacu pada pemilikan alat produksi yang dimiliki seperti sarana (kereta penumpang, kereta barang), prasarana jalan, jembatan, rel) dan sumberdaya manusia dimana satu sama lain saling mendukung. Skripsi ini mencoba meneliti perma.salahan PT Kereta Api (Persero) melalui penerapan analisa Cost Volume Profit dengan pendekatan Activity-Based Costing (ABC) untuk memperbaiki teknik yang selama ini digunakan pihak manajemen serta menentukan komposisi produk yang dapat memberikan keuntungan optimal bagi perusahaan Pendekatan penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif, dimana dalam pendekatan ini survey awal dilakukan untuk mengidentifikasi dan mengumpulkan masalah. Selanjutnya diadakan studi pustaka untuk menemukan pemecahan masalah yang dilanjutkan dengan survey lapangan untuk mengumpulkan data yang berhubungan dengan kegiatan operasi perusahaan. Melalui suatu kerangka berfikir dilakukan pengolahan data, analisis dan perbandingan yang nantinya akan didapatkan suatu gambaran dan penjelasan atas alat bantu ini dalam pemecahan masalah. Melalui langkah-langkah diatas, maka didapatkan marjin kontribusi yang diberikan tiap produk, titik impas perusahaan dalam unit produk dan rupiah secara keseluruhan dan kombinasi penjualan produk optimal. Dari hasil analisa, dalam perencanaan laba proyeksi perusahaan mampu menaikkan laba operasi hingga Rp. 15.290.534.400 Disarankan kepada pihak manajemen agar melakukan analisa Cost Volume Profit dengan pendekatan ABC dalam perencanaan labanya dimana pendekatan ABC mengarahkan pada optimalisasi perencanaan laba dan membantu perusahaan dalam pengambilan keputusan jumlah produk yang dihasilkan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKB KK-2 A 283/07 Kam c FULL TEXT TIDAK LENGKAP
Uncontrolled Keywords: COST ACCOUNTING; ACTIVITY-BASED COSTING
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28-70 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE1-9990 Transportation and communications
H Social Sciences > HG Finance > HG4001-4285 Finance management. Business finance.Corporation finance
Q Science > QA Mathematics > QA319-329 Functional Analysis
Divisions: 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi
Creators:
CreatorsNIM
Infitahatul Kamalia, 040214504 EUNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorDian Agustia, Dr.,Hj.,SE.,M.Si.,AkUNSPECIFIED
Depositing User: Nn Anisa Septiyo Ningtias
Date Deposited: 23 Sep 2008 12:00
Last Modified: 31 Aug 2016 23:24
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/7833
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item