IQBAL LAKSANA, NIM011611133237 (2019) PENGARUH DIET KETOGENIK TERHADAP KADAR HDL DAN LDL SERUM PADA Mus musculus. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRAK)
abstrak.pdf Download (32kB) |
|
Text (DAFTAR ISI)
daftar isi.pdf Download (33kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
daftar pustaka.pdf Download (54kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FK.PD.187-19 Lak p.pdf Restricted to Registered users only until 9 December 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Latar belakang : Angka kejadian obesitas di dunia sebesar 39%. Obesitas meningkatkan insiden terjadi atherosclerosis disease. Diet ketogenik memberikan dampak meningkatkan kadar HDL dan menurunkan kadar LDL. Diet ketogenik dapat dijadikan solusi sebagai upaya menurunkan risiko atherosclerosis disease. Tujuan : untuk mengetahui efek diet ketogenik pada kadar HDL dan LDL. Metode : pertama sampel secara acak dikelompokan dalam 5 kelompok yang berbeda dengan 10 ekor mencit di setiap kelompok (K1, K2,K3,K4,K5). Masing-masing kelompok diberikan intervensi diet ketogenik dengan komposisi makronutrisi yang berbeda. Kelompok pertama K1 sebagai kelompok control, dengan komposisi makronutrisi 19,3% protein, 64.0% karbohidrat dan 16,7% lemak. K2 sebagai kelompok diet ketogenik 1, dengan komposisi makronutrisi 60% protein, 0% karbohidrat, 30% lemak dan 10% serat. K3 sebagai kelompok diet ketogenik 2, dengan komposisi makronutrisi 45% protein, 0% karbohidrat dan 45% lemak dan 10% serat. K4 sebagai kelompok diet ketogenik 3, dengan komposisi makronutrisi 30% protein, 0% karbohidrat, 60% lemak dan 10% serat. K5 sebagai kelompok diet ketogenik 4, dengan komposisi makronutrisi 15% protein, 0% karbohidrat, 75% lemak dan 10% serat. Setiap kelompok sampel mencit akan diberikan intervensi diet selama 4 minggu dan ditimbang beratnya setiap minggu. Diakhir minggu ke 4, darah mencit akan diambil dan kemudian dilakukan perhitungan kadar HDL dan LDL. Hasil : kadar HDL pada masing – masing kelompok yaitu K1 (62 ± 7,95) mg/dl, K2 (78.40±18.75) md/dl, K3 (79±3.81) mg/dl, K4 (80±2,16) mg/dl, and K5 (83.5±11,24) mg/dl, berdasarkan hasil pemeriksaan HDL didapatkan adanya perbedaan yang signifikan antar kelompok (p=0,33). Kadar LDL pada masing- masing kelompok yaitu K1 (21,22± 3,87) mg/dl, K2 (18.40 ± 4,34) mg/dl, K3 (24,60 ± 2,07) mg/dl, K4 (21±2,71) mg/dl and K5 (23±14,63) mg/dl, berdasakan hasil pemeriksaan LDL tidak didapatkan perbedaan yang signifikan antar kelompok (p=746). Kesimpulan : Diet ketogenik hanya memberikan perbedaan signifikan pada kadar HDL bukan kadar LDL. Diet ketogenik menurunkan risiko atherosclerosis disease melalui efek anti-aterogenik HDL.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKA KK FK.PD.187-19 Lak p.pdf | |||||||||
Uncontrolled Keywords: | Diet ketogenik, kadar HDL dan LDL, atherosclerosis disease | |||||||||
Subjects: | R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology > RM214-258 Diet therapy. Dietary cookbooks | |||||||||
Divisions: | 01. Fakultas Kedokteran > Pendidikan Dokter | |||||||||
Creators: |
|
|||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Depositing User: | Fahimatun Nafisa Nafisa | |||||||||
Date Deposited: | 09 Dec 2019 10:21 | |||||||||
Last Modified: | 09 Dec 2019 10:21 | |||||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/92341 | |||||||||
Sosial Share: | ||||||||||
Actions (login required)
View Item |