Eka Aprilianto, 070317069 (2008) PROSES PERUMUSAN KEBIJAKAN PENYELENGGARAN REKLAME KOTA SURABAYA. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRACT)
gdlhub-gdl-s1-2009-aprilianto-10023-fisp17-k.pdf Download (316kB) | Preview |
|
Text (FULLTEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-aprilianto-8639-fisp17-8.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian mengenai proses perumusan kebijakan penyelenggaraan reklame di kota Surabaya ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana proses perumusan kebijakan penyelenggaraan reklame dan siapa aktor dan kepentingan yang terlibat di dalamnya. Teori-teori yang digunakan dalam penelitian adalah Teori public policy (kebijakan publik) dari William Dunn, Thomas R Dye, Teori rational choice (rent seeking) dari Anne Krueger, Teori konflik dari Ralf Dahrendorf. Penelitian dilakukan di kota Surabaya dengan pertimbangan bahwa penyeleuggaraar. reklame di kota Surabaya masih banyak menimbulkan permasalahan, diantaranya adalah pendirian reklame yang tidak tertata rapi, masih terjadi pelanggaran terhadap peraturan, yang menyebabkan terganngunya estetika kota dan keselamatan warga kota. Penelitian in] bertipe deskriptif, dengan menekankan pada analisa kualitatif. Dalam penelitian ini diperoleh data dari anggota DPRD komisi A dan komisi B dan Dinas-dinas terkait yang dijadikan sebagai sumber penelitian. Subjek penelitian ditentukan secara purposive sampling yaitu informan telah ditentukan terlebih dahulu ditentukan berdasarkan kebutuhan informasi yang diperlukan mengenai kebijakan penyelenggaraan reklame di kota Surabaya. Temuan penelitian ini adalah tentang bagaimana proses perumusan kebijakan penyelenggaraan reklame di Surabaya, siapa saja pihak yang terlibat dan kepentingan apa saja yang ikut masuk dalam proses perumusan kebijakan penyelenggaraan reklame. Secara garis besar, terdapat kepentingan-kepentingan pribadi yang masuk dalam proses perumusan kebijakan penyelenggaraan reklame, sehingga menyebabkan kebijakan yang diambil lebih mementingkan kepentingan beberapa pihak tertentu saja. Sehingga penyelenggaraan reklame di kota Surabaya masih belum mementingkan kepentingan publik
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 Fis P. 17/08 Apr p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | PERUMUSAN KEBIJAKAN PENYELENGGARAN REKLAME KOTA | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5801-6182 Advertising K Law > K Law (General) > K1-7720 Law in general. Comparative and uniform law. Jurisprudence > K(520)-5582 Comparative law. International uniform law > K3154-3370 Constitutional law > K3220 Public policy |
||||||
Divisions: | 07. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Ilmu Politik | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Anisa Septiyo Ningtias | ||||||
Date Deposited: | 28 Jan 2009 12:00 | ||||||
Last Modified: | 21 Jun 2017 16:56 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/18420 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |