RIYAN SISIAWAN PUTRA, 040214330 (2009) PENGARUH BUDAYA PERUSAHAAN TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PT PEMBANGKITAN JAWA-BALI SURABAYA UNIT PELAYANAN PEMELIHARAAN DENGAN MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. Skripsi thesis, UNIVERSITAS AIRLANGGA.
|
Text (ABSTRAK)
gdlhub-gdl-s1-2009-putrariyan-10203-b9409.pdf Download (206kB) | Preview |
|
Text (FULL TEXT)
gdlhub-gdl-s1-2009-putrariyan-10203-b9409.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Untuk menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas, setiap perusahaan berusaha mengembangkan dan menerapkan program-program yang berkaitan dengan praktek manajemen sumber daya manusia seperti perencanaan SDM, pelatihan karyawan, program pengembangan diri, promosi, dan program-program yang menunjang lainnya. Program-program tersebut diterapkan agar karyawan mampu beradaptasi dengan perubahan juga diharapkan memiliki dampak dalam peningkatan prestasi kerja, tanggung jawab serta loyalitas karyawan terhadap perusahaan. Organisasi dalam mengoptimalkan kualitas serta prestasi karyawan adalah dengan melakukan pemberdayaan dan sosialisasi dari corporate culture atau budaya perusahaan. Masalah budaya perusahaan merupakan masalah yang sangat penting dalam perusahaan. Lebih dari sekedar masalah penetapan strategi dan kebijakan perusahaan, tetapi juga berkenaan dengan masalah motivasi, kinerja dan prestasi karyawan yang timbul dari penerapan sosialisasi budaya perusahaan. Penerapan Budaya Perusahaan yang kuat akan mempercepat perusahaan mencapai hasil yang lebih baik sehingga akan meningkatkan kesejahteraan karyawan. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap motivasi kerja karyawan PT. Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan, untuk mengetahui apakah motivasi kerja berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan PT. Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan dan untuk mengetahui apakah budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan PT. Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan yang berjumlah 147 karyawan. Teknik penentuan sampel yang digunakan adalah systematic rendom sampling, hal ini dilakukan karena jumlah populasi terlalu besar. Teknik analisis yang digunakan adalah Path Analysis. Hasil penelitian di dapat terdapat pengaruh yang signifikan variabel budaya perusahaan terhadap motivasi kerja karyawan PT Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan sebesar 0,368 atau 36,8%. Terdapat pengaruh yang signifikan variabel budaya perusahaan terhadap prestasi kerja karyawan PT Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan sebesar 0,197 atau 19,7%. Terdapat pengaruh yang signifikan variabel motivasi kerja terhadap prestasi kerja karyawan PT Pembangkitan Jawa-Bali Surabaya unit pelayanan pemeliharaan sebesar 0,592 atau 59,2%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 B 94/09 Put p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | CORPORATE CULTURE; JOB SATISFACTION | ||||||
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD58.7-58.95 Organizational behavior, change and effectiveness. Corporate culture | ||||||
Divisions: | 04. Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Nn Luluk Lusiana | ||||||
Date Deposited: | 15 Sep 2009 12:00 | ||||||
Last Modified: | 19 Sep 2016 08:43 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/2191 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |