Eryca Novi Desitasari, NIM. 151511113059 (2018) PEMBAGIAN TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB PASTRY SECTION DALAM MENYIAPKAN SERTA MENYAJIKAN DESSERT UNTUK MENU BUFFET KETIKA RAMADHAN DI HOTEL BUMI SURABAYA CITY RESORT. Tugas Akhir D3 thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRAK)
FV MP 31_18 Des p ABSTRAK.pdf Download (28kB) |
|
Text (FULLTEXT)
FV MP 31_18 Des p.pdf Restricted to Registered users only until 14 January 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Berdasarkan hasil Praktek Kerja Lapangan pada Hotel Bumi Surabaya City Resort tentang Pembagian Tugas dan Tanggung Jawab Pastry Section dalam Menyiapkan serta Menyajikan Dessert untuk Menu Buffet ketika Ramadhan di Hotel Bumi Surabaya City Resort dapat ditarik kesimpulan yaitu hotel merupakan usaha komersial yang menyediakanakomodasi atau penginapan, pelayanan makan dan minum dan juga terdapat departemen-departemen penting didalamnya yang memiliki tugas dan tanggung jawab masing-masing. Setiap departemen melakukan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) pada setiap departemen. Salah satu departemen yang memiliki peranan penting dalam menghidangkan dessert yaitu Pastry Section. Pastry Section merupakan bagian dari food and beverage department yang bertugas untuk menyediakan berbagai macam cake, dessert, snack, ice cream, cookies, sherbet dan beberapa produk lainnya. Ketika bulan ramadhan, jumlah tamu yang datang untuk dinner di Hotel Bumi Surabaya City Resort mengalami peningkatan yang sangat drastis. Pastry Chef menambah karyawan Cassual On Call untuk membantu pekerjaan pada pastry section. Pada bulan ramadhan tahun 2018 ini, Pastry Chef menambah karyawan Cassual On Call yang berjumlah 12 orang. Seluruh karyawan tersebut ditugaskan untuk membantu pekerjaan pada evening shift, karena dengan reservasi tamu yang berjumlah hingga ribuan, kecil kemungkinan apabila hanya di layani oleh 13 orang saja. Chef De Party membagi tugas dan tanggung jawab pastry section untuk menyiapkan serta menyajikan dessert untuk menu buffet setiap minggu pada bulan ramadhan. CDP membagi 2 orang trainee dan 1 orang Cassual On Call ditugaskan dan bertanggung jawab untuk menyiapkan dan menyajikan takjil, 2 orang bertugas dan bertanggung jawab pada banquet, 1 orang karyawan tetap bertugas dan bertanggungjawab dalam menyajikan serabi, dan 2 orang ditempatkan pada runner. Karyawan tetap, Cassual On Call, dan trainee yang lainnya bertugas dan bertanggung jawab dalam menyiapkan dan menyajikan dessert sesuai dengan outlet yang dijaga yang telah ditentukan oleh CDP. Mereka diharuskan untuk membuat menu yang bervariasi sesuai dengan daftar menu yang ada pada outlet dengan kualitas produk yang terbaik agar dapat meningkatkan kepuasan tamu.
Item Type: | Thesis (Tugas Akhir D3) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK-2 FV MP 31/18 Des p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | pastry section; dessert; buffet; ramadhan | ||||||
Subjects: | T Technology > TX Home economics > TX901-946.5 Hospitality industry. Hotels, clubs, restaurants, etc. Food service | ||||||
Divisions: | 15. Fakultas Vokasi > Departemen Bisnis > D3 Manajemen Perhotelan | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Sulistiorini | ||||||
Date Deposited: | 15 Jan 2019 05:14 | ||||||
Last Modified: | 15 Jan 2019 05:50 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/78797 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |