Pengaruh Konsumsi Biskuit Buah Lindur (Bruguiera gymnorrhiza) terhadap Profil Glukosa Darah Tikus Wistar (Rattus norvegicus).

ZAKARIYA, 141411134 (2019) Pengaruh Konsumsi Biskuit Buah Lindur (Bruguiera gymnorrhiza) terhadap Profil Glukosa Darah Tikus Wistar (Rattus norvegicus). Skripsi thesis, Universitas Airlangga.

[img] Text (ABSTRAK)
KKC KK PK BP 65-19 Zak P ABSTRAK.pdf

Download (38kB)
[img] Text (DAFTAR ISI)
KKC KK PK BP 65-19 Zak P DAFTAR ISI.pdf

Download (36kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
KKC KK PK BP 65-19 Zak P DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (75kB)
[img] Text (FULLTEXT)
KKC KK PK BP 65-19 Zak P FULTEXT.pdf
Restricted to Registered users only until 26 June 2022.

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://lib.unair.ac.id

Abstract

Buah lindur merupakan salah satu komoditas potensial hasil perikanan yang memiliki kandungan fenol, tanin, dan flavonoid yang berperan dalam meminimalisasi peningkatan glukosa darah. Buah lindur dalam bentuk tepung dapat diaplikasikan pada pembuatan biskuit rendah glukosa. Biskuit pada umumnya dibuat dari tepung terigu yang berkontribusi pada peningkatan glukosa darah yang tinggi. Dalam penelitian ini nantinya akan dianalisa kandungan fenol dari biskuit tepung buah lindur. Selain itu, Dilakukan uji coba terhadap tikus wistar untuk melihat pengaruhnya terhadap glukosa darah setelah mengkonsumsi biskuit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kosumsi biskuit buah lindur (Bruguiera gymnorrhiza) terhadap profil glukosa darah tikus wistar (Rattus norvegicus). Metode Penelitian yang digunakan adalah eksperimental menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri tiga perlakuan dan enam ulangan dengan parameter utama kadar glukosa darah tikus wistar setelah diberikan biskuit. Perlakuan yang diberikan adalah komposisi tepung terigu : tepung buah lindur = 100% : 0% (F0), 70% : 30% (F1), dan 0% : 100% (F2). Hasil penelitian menunjukkan komposisi tepung buah lindur yang tinggi pada biskuit menghasilkan peningkatan glukosa darah lebih rendah. Biskuit F2 memiliki kadar glukosa darah puncak pada 130,50 mg/dL, namun tidak berbeda nyata terhadap F1 dan berbeda nyata (P < 0,05) terhadap F0. Sedangkan biskuit F1 menghasilkan kadar glukosa darah puncak pada 143,17 mg/dL. Waktu penyerapan glukosa oleh tubuh biskuit F1 dan F2 adalah 30 menit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KKC KK PK BP 65 - 19 Zak P
Uncontrolled Keywords: Biskuit Buah Lindur (Bruguiera gymnorrhiza); Glukosa Darah Tikus Wistar
Subjects: S Agriculture > SF Animal culture
Divisions: 14. Fakultas Perikanan dan Kelautan > Budidaya Perairan
Creators:
CreatorsNIM
ZAKARIYA, 141411134UNSPECIFIED
Contributors:
ContributionNameNIDN / NIDK
Thesis advisorJuni Triastuti, Dr.,S.Pi., M.SiUNSPECIFIED
Thesis advisorM. Nur Ghoyatul Amin, S.Tp., M.Sc., MP.UNSPECIFIED
Depositing User: Dwi Marina
Date Deposited: 25 Jun 2019 08:44
Last Modified: 26 Jun 2019 10:23
URI: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/83759
Sosial Share:

Actions (login required)

View Item View Item