Yulia Permatasari (2019) Pembentukan Wacana Humor Pada Adegan Limbukan Wayang Kulit Dalang Ki Eko Prisdianto. Skripsi thesis, Universitas Airlangga.
Text (ABSTRAK)
FS.BI.137-19 Per p abstrak.pdf Download (454kB) |
|
Text (DAFTAR ISI)
FS.BI.137-19 Per p daftar isi.pdf Download (409kB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA)
FS.BI.137-19 Per p daftar pustaka.pdf Download (468kB) |
|
Text (FULL TEXT)
FS.BI.137-19 Per p full text.pdf Restricted to Registered users only until 4 December 2022. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pembentukan Wacana Humor pada Adegan Limbukan Wayang Kulit Dalang Ki Eko Prisdianto” ini memiliki tujuan untuk mendiskripsikan aspek-aspek kebahasaan dalam pembentuk wacana humor dan mengetahui situasi konteks pembentuk wacana humor pada adegan limbukan. Adegan limbukan adalah adegan yang bersifat humor yang alur ceritraannya tidak memiliki keterkaitan dengan ceritra pada pagelaran wayang kulit namun adegan ini difungsikan sebagai selingan atau refresing yang menghubungkan adegan satu dengan adegan lainnya yang bersifat serius. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode diskriptif kualitatif. Pemerolehan data dalam skripsi ini bersumber dari kumpulan adegan limbukan dalang Ki Eko Prisdianto yang ada di youtube. Data yang diperoleh kemudian dikumpulkan menggunakan metode simak serta dibantu dengan tekhnik rekam dan tekhnik catat. Hasil analisis yang diperoleh diklasifikasikan menurut aspek kebahasaan yang memunculkan wacana humor melalui aspek fonologis, sintaksis, semantik, pragmatik, sosiolinguistik, plesetan, dan makian. Aspek fonologis dihasilkan dari substitusi bunyi, penyisipan bunyi, dan penambahan bunyi. Aspek sintaksis dihasilkan dari frasa endosentrik artibutif, pertalian perlawanan, dan pertalian syarat. Aspek semantik dihasilkan dari frasa ambifologi, pembatas komperatif, dan pribahasa. Aspek pragmatik dihasilkan dari pelanggaran prinsip kerjasama dan pelanggaran prinsip kesopanan. Aspek sosiolinguistik dihasilkan dari campur kode. Makian dihasilkan dari makian bentuk kata dasar dan makian bentuk kata jadian. Plesetan dihasilkan dari plesetan bentuk singkatan, akronim, dan plesetan pada salah satu unsur kata.
Item Type: | Thesis (Skripsi) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | KKB KK2.FS.BI.137/19 Per p | ||||||
Uncontrolled Keywords: | adegan limbukan, wacana humor dan aspek kebahasaan. | ||||||
Subjects: | P Language and Literature | ||||||
Divisions: | 12. Fakultas Ilmu Budaya > Sastra Indonesia | ||||||
Creators: |
|
||||||
Contributors: |
|
||||||
Depositing User: | Ny Siti Sawanah | ||||||
Date Deposited: | 30 Jan 2020 08:04 | ||||||
Last Modified: | 30 Jan 2020 08:04 | ||||||
URI: | http://repository.unair.ac.id/id/eprint/92052 | ||||||
Sosial Share: | |||||||
Actions (login required)
View Item |